Sukses

Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

LanjutkanStop di Sini

6 Fakta Menarik yang Berpotensi Tingkatkan Kehidupan Seks

Ada beberapa faktor menarik yang dapat meningkatkan kehidupan seks Anda berdua.

Liputan6.com, Jakarta Kehidupan seks menjadi hal membahagiakan dalam sebuah hubungan. Keintiman Anda dengan pasangan menjadi lebih dekat. Dalam hubungan jangka panjang, kehidupan seks akan membuat rumah tangga Anda berdua makin awet.

Ada beberapa fakta menarik yang  berpeluang meningkatkan kehidupan seks, menurut laporan dari Psychology Today, Rabu (29/3/2017).

1. Pria sangat menginginkan pasangannya orgasme.

Dalam hubungan jangka pendek, pria termotivasi untuk memuaskan pasangan wanitanya. Hal ini lebih berkaitan dengan reputasi pria.

2. Ovulasi (pelepasan sel telur wanita) memengaruhi daya tarik seksual bagi pria dan wanita.

Ketika seorang wanita berovulasi--dan selanjutnya bisa hamil--memunculkan efek cinta pada pasangan. Menurut sebuah penelitian, wanita subur menunjukkan daya tarik kuat kepada pria daripada ketika mereka tidak berovulasi.

Di sisi lain, pria menemukan ovulasi sebagai sesuatu yang afrodisiak (zat untuk merangsang seksual). Dalam studi lain, pria menilai bau ketiak wanita pada berbagai tahapan siklus menstruasi. Bau yang dianggap paling menarik berasal dari wanita yang tengah berovulasi. Sebuah studi serupa ditemukan, pria menilai wajah wanita yang berovulasi lebih menarik.

2 dari 3 halaman

Pria muda merasa tertekan

3. Pria muda merasa tertekan untuk melakukan seks dengan segera (meskipun mereka tidak menginginkan seks).

Dalam Sex Myth, Rachel Hills mengutip, beberapa penelitian yang menunjukkan, pria tidak harus tergila-gila pada seks.

Satu survei terbaru menemukan, 21 persen pria berusia 15-21 tahun merasa tertekan oleh wanita untuk segera berhubungan seks.

Sebanyak 56 persen dari pria mengatakan, mereka merasa lega ketika pasangan wanita ingin menunggu waktu dan momen yang tepat untuk berhubungan seks.

4. Butuh kurang dari satu detik untuk mencari tahu, apakah pasangan 'panas' atau tidak. Setengah detik diperlukan otak untuk memutuskan, apakah pasangan 'panas' atau tidak, menurut sebuah penelitian di tahun 2008.

3 dari 3 halaman

Pria dewasa dan pembohong

5. Pria dewasa dan pembohong, terutama ketika berhubungan seks.

Dalam Male Brain, Dr Louann Brizendine menunjukkan, pria menunjukkan ketegangan dalam suara kala berbohong, yang membuat kebohongan terdengar lebih meyakinkan.

Dalam buku Are All Guys Assholes?, penulis Amber Madison melaporkan, 44 persen dari seribu pria jujur diwawancarai mengatakan, mereka senang hati memberikan "kesenangan palsu" ketika berhubungan seks dengan wanita.

6. Pasangan bahagia percaya seks terbaik butuh kerja keras.

Mitos bulan madu yang bertahan bahagia selamanya adalah dusta. Faktanya, setelah dua sampai tiga tahun pernikahan, kepuasan seksual mulai berkurang bagi sebagian besar pasangan.

Menurut penelitian terbaru dari University of Toronto, kunci mempertahankan kehidupan seks yang hebat adalah mengakui seks membutuhkan kerja keras. Hal ini demi menjaga nyala api bahtera rumah tangga.

Video Terkini