Sukses

Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

Verifikasi UmurStop di Sini

Seberapa Sering Perlu Masturbasi?

Tak ada jumlah khusus berapa kali dan berapa sering Anda harus masturbasi, tapi dengan rutin melakukannya ada keuntungan khusus.

Liputan6.com, Jakarta Baik pria dan wanita sah-sah saja untuk masturbasi. Bahkan tak ada larangan atau jumlah khusus untuk melakukan kegiatan intim ini.

Menurut seksolog dan pendidik seks, Logan Levkoff, PhD, tiap orang memiliki kebiasaan masturbasi yang berbeda. Ada yang berkali-kali dalam sehari, sehari sekali, bahkan seminggu sekali.

"Bahkan jika Anda melakukan masturbasi berkali-kali dalam sehari dapat dikatakan Anda memiliki kehidupan yang sehat dan memuaskan," kata Levkoff.

Namun faktanya, bukan kuantitas yang perlu diperhatikan, melainkan kualitas dari masturbasi itu sendiri. Levkoff berpendapat, pria dan wanita yang rutin masturbasi akan terhindar dari stres.

Tak hanya itu Levkoff juga menjelaskan masturbasi perlu dilakukan setiap orang agar lebih bahagia dan bersemangat.

"Masturbasi bukan hanya soal seks, bagi banyak orang ini adalah cara rutin untuk menghilangkan stres dan mengistirahatkan kepala Anda sebelum bekerja atau tidur," ujar Levkoff dikutip dari WebMd, Kamis (4/5/2017).