Sukses

Makanan yang Ampuh Redam Kolesterol Jahat

Ada makanan yang mampu menyeimbangkan kadar kolesterol jahat.

Liputan6.com, Jakarta Kolesterol jahat, yang dinamakan LDL (low density lipoprotein) menjadi hal yang harus diperhatikan saat mengecek kolesterol. Kadar LDL yang tinggi dan semakin menumpuk di hati dapat merusak pembuluh darah.

LDL dapat menembus jaringan pembuluh darah. Efek buruk yang terjadi, kinerja pembuluh darah menjadi terhambat sehingga mempengaruhi otak dan jantung. Orang bisa berisiko alami stroke dan penyakit jantung.

Untuk meredam kolesterol jahat, ada makanan yang dapat menyeimbangkan kadar LDL agar tak naik, ungkap Dokter Spesialis Penyakit Dalam, dr Franciscus Ari, Sp.PD dari Rumah Sakit Pondok Indah saat ditemui di Sate Khas Senayan, Jakarta, Kamis (16/6/2017).

"Pada dasarnya, tidak ada makanan yang mampu menurunkan kolesterol jahat. Tapi lebih tepatnya, makanan yang menyeimbangkan kadar LDL. Minyak ikan dan minyak bunga matahari sangat bagus untuk menyeimbangkan LDL karena keduanya mengandung asam lemak omega 3," jelas dr Ari.

Asam lemak omega 3 merupakan asam lemak tak jenuh untuk meningkatkan kolesterol baik, yang dinamakan HDL (high-density lipoprotein) serta dapat meningkatkan kesehatan jantung, dan mengurangi peradangan.

Anda bisa juga makan kacang almond yang dianggap sebagai makanan terbaik untuk menyeimbangkan kolesterol jahat.

 

 

Â