Liputan6.com, Jakarta Penyebab kematian nomor satu di dunia masih diduduki oleh penyakit jantung koroner. Di Indonesia, penyakit ini menempati urutan ketiga. Pada peringatan Hari Jantung Sedunia yang jatuh pada 29 September 2017, dokter berpesan agar masyarakat melakukan langkah aktif menjalankan slogan CERDIK seperti disampaikan Kepala Subdit Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah Kementerian Kesehatan, Zamhir SetiawanÂ
CERDIK merupakan singkatan yang sering digaungkan Kementerian Kesehatan. Di antaranya: Cek kesehatan secara berkala, Enyahkan asap rokok, Rajin aktivitas fisik, Diet sehat dengan kalori seimbang, Istirahat cukup, dan Kelola stres.
"Mengapa harus CERDIK? Penyakit jantung itu hadir pasti sebelumnya pasien memiliki hipertensi, obesitas, kurangnya aktivitas fisik. Jadi yang perlu dilakukan adalah agar tidak diabetes, obesitas serta hipertensi yakni lewat CERDIK," kata Zamhir di kawasan Senayan, ditulis Jumat (29/9/2017).
Advertisement
Dokter spesialis jantung dan pembuluh darah Siloam Lippo Village Antonia Anna Lukito juga mengingatkan kepada masyarakat untuk take action mencegah penyakit jantung. Langkah mudahnya dengan melakukan 3M.
"Yakni Mari kita mulai dari sekarang, Mulai dari hal kecil, dan Mulai dari diri sendiri," pesan Anna di Hari Jantung Sedunia.
Â
Saksikan juga video menarik berikut:
Â
Â