Liputan6.com, Jakarta Kanker lidah bisa disebabkan oleh banyak faktor. Misalnya, merokok, mengonsumsi alkohol dan menjalani diet yang tidak tepat.
Statistik menunjukkan bahwa kanker lidah lebih banyak menyerang pria dibandingkan daripada wanita, mengutip laman Step to Health, Minggu (26/11/2017).Â
Baca Juga
Berikut ini beberapa gejala kanker lidah yang harus Anda ketahui.
Advertisement
1. Ulkus lidah
Nyeri hebat atau luka yang tidak kunjung sembuh setelah diobati adalah salah satu gejala awal kanker mulut atau lidah.
Biasanya, bisul pada lidah sangat menyakitkan dan membuat tidak nyaman. Gejala kanker lidah berupa ulkus akan jauh lebih sensitif dan lebih sering muncul.Â
Â
Saksikan juga video berikut ini:Â
Â
Nyeri lebih dari seminggu
2. Nyeri
Rasa sakit yang disebabkan oleh kanker lidah tidak terbatas hanya pada lidah. Mungkin juga terjadi di seluruh mulut dan tenggorokan.
Anda mungkin merasakannya saat beraktivitas sehari-hari seperti saat minum atau mengunyah makanan. Rasa sakit saat menelan atau mengunyah, bisa menjadi indikasi kanker, meskipun mungkin juga disebabkan oleh infeksi tenggorokan, amandel, atau alergi.
Perhatikan intensitas dan durasi rasa sakit, jika berlangsung lebih lama dari seminggu dan Anda melihat gejala lain seperti bintik di lidah Anda, sebaiknya diperiksa oleh dokter.
3. Bintik-bintik di lidah
Bintik bintik adalah indikasi besar lain bahwa Anda mungkin terkena kanker lidah.
Mereka biasanya berwarna putih atau disebut leukoplakia. Namun bisa juga berwarna merah atau disebut erythoplakia. Biasanya, hal ini akan bertahan lebih dari dua minggu.
Jika dokter menemukan gejala kanker, dia akan memerintahkan biopsi untuk menganalisis bintik-bintik itu.
Advertisement
Bau tak sedap
4. Bau tak sedap
Timbulnya bau tak sedap di mulut Anda setelah mengalami gejala di atas sangat umum terjadi. Bau mulut bisa diatasi dengan menyikat gigi dan lidah Anda, tapi bau akan kembali dan mungkin disertai darah.
5. Perdarahan lidah
Banyak orang dengan perdarahan di daerah lidah dan menyebar ke gusi berdarah atau bisul. Itu sebabnya penting untuk berkonsultasi ke dokter.