Sukses

8 Kondisi Kuku Ini Tunjukkan Masalah Kesehatan Tubuh

Dengan memerhatikan kondisi kuku, Anda sebenarnya bisa belajar banyak tentang kesehatan tubuh.

Liputan6.com, Jakarta Jika Anda ingin tahu soal kesehatan tubuh sendiri secara keseluruhan, perhatikan kuku. Kuku adalah cerminan kesehatan tubuh yang sangat bagus.

Kondisi yang terjadi pada kuku bisa menandakan kondisi kesehatan, seperti masalah kesehatan kulit, menurut dokter spesialis dermatologi Christine Poblete-Lopez. Perhatikan tanda apapun pada atau di sekitar kuku jari tangan atau kuku kaki.

Dilansir dari Cleveland Clinic, Senin (18/12/2017) jika tiba-tiba tampak kondisi yang aneh, seharusnya ditangani segera Tindakan terbaik adalah menemui dokter sesegera mungkin. Tindakan perawatan juga bisa disesuaikan dengan kondisi kuku.

Stres

Kuku jari tangan dan kaki berhubungan erat dengan rambut. Serupa seperti rambut, yang mungkin rontok karena stres berkepanjangan, kuku juga bisa menunjukkan gejala stres. Tanda paling sering soal stres dari kuku menyebabkan garis-garis melintang yang muncul di kuku.

Moles atau melanoma

Kekhawatiran tentang warna kuku adalah salah satu keluhan yang paling banyak didengar pasien. Perubahan warna biasanya muncul berupa garis yang terbentuk dari kutikula (kulit yang berwarna putih dan keras, yang berada di pinggir kuku).

Anda harus berkonsultasi dengan dokter kulit jika kulit pada bagian keras kuku berubah warna menjadi warna cokelat. Garis cokelat yang masuk ke kutikula bisa menjadi pertanda melanoma.

Saksikan juga video menarik berikut ini:

 

 

2 dari 3 halaman

Radang sendi

Kista kecil yang tumbuh di dekat atau di kutikula mungkin timbul karena arthritis (radang sendi). Ini jinak dan paling baik ditangani oleh ahli bedah.

Psoriasis

Kondisi kulit yang umum ini biasanya ditandai dengan bercak merah bersisik. Bercak ini juga bisa memengaruhi kuku jari tangan dan kuku kaki. Jika kuku berwarna kuning-merah, maka itu menunjukkan psoriasis.

Penyakit ginjal

Beberapa perubahan kuku dapat mengindikasikan adanya penyakit ginjal akut atau kronis. Menurut Dr Poblete-Lopez, ada beberapa garis yang menunjukkan tanda-tanda penyakit ginjal.

3 dari 3 halaman

Garis Beau

Garis yang membentang dari sisi ke sisi ini bisa menjadi gejala penyakit ginjal akut.

Koilonychia

Kuku kasar yang sering berbentuk cekung menunjukkan gejala anemia defisiensi besi.

Garis-garis atau bintik-bintik putih

Garis-garis putih dan bintik putih pada kuku bisa menunjukkan penyakit ginjal kronis.

Penyakit darier

Penyakit darier adalah kelainan genetik langka yang banyak muncul pada masa remaja. Tanda ini muncul di kuku jari dan kaki berupa garis-garis berukuran lebar, yang berwarna putih atau kemerahan yang melintang.

Untuk mencegah permasalahan kesehatan dari tanda pada kuku, Dr Poblete-Lopez menyarankan, Anda bisa merawat kuku agar tetap terhidrasi dan makan makanan seimbang. Pastikan Anda cukup mengonsumsi vitamin B dan zinc. Dua nutrisi tersebut sangat bermanfaat untuk memperkuat kuku Anda.