Liputan6.com, Jakarta Kehidupan seks Anda di tahun 2017 mungkin terasa membosankan. Tak ada salahnya, memasukkan resolusi seks 2018 yang ingin Anda dan pasangan lakukan.
Baca Juga
Advertisement
Ada beberapa perubahan yang bisa Anda coba. Cara berikut dapat membuat hubungan seks dengan pasangan makin bergairah memasuki Tahun Baru 2018.
Jangan hanya fokus berhubungan seks
Jangan salah sangka, persetubuhan memang sangat menyenangkan. Tapi banyak dari kita yang hanya fokus melakukan hubungan intim dan melupakan semua hal seksi lainnya.
Misal, masturbasi bersama dan seks oral, dilansir dari Men's Fitness, Minggu (31/12/2017).
Ubah kebiasaan menjadi lebih kreatif dengan menunda hubungan seksual selama jangka waktu tertentu. Cobalah tidak melakukan seks di bulan Januari.
Sebagai alternatif lain, Anda bisa melakukan variasi, seperti seks oral.
Â
Â
Simak video menarik berikut ini:
Cobalah masturbasi bersama
Masturbasi bersama adalah salah satu aktivitas seksual yang paling diremehkan. Jika Anda belum pernah mencobanya sebelumnya, Anda dan pasangan bisa melakukannya.
Anda juga bisa saling bergiliran masturbasi.
Melalui masturbasi, Anda juga bisa belajar banyak tentang apa yang disukai pasangan. Bagian tubuh mana yang sensitif disentuh Anda berdua akan belajar untuk saling bersenang-senang.
Lakukan seks anal
Seks anal bisa menjadi pengalaman yang menarik. Sebelum melakukan seks anal, Anda bisa melumasi dubur dengan pelumas.
Advertisement
Pilih bulan sesuai tema seks
Gagasan lain untuk menggairahkan seks, Anda bisa membuat jadwal khusus yang berbeda setiap bulannya di tahun 2018. Misal, sepanjang Januari, tunda dulu untuk berhubungan seks.
Jadi, Januari bisa menjadi bulan no-intercourse (tidak ada hubungan intim). Pada Februari bisa menjadi bulan untuk Anda dan pasangan menikmati roleplaying. Bulan Maret bisa Anda coba dengan khusus mengobrol obrolan nakal dengan pasangan.
Di April nanti, Anda dan pasangan bisa bereksperimen dengan mainan seks. Adanya tema seks yang berbeda tiap bulan membuat kehidupan seks lebih segar.
Jadwalkan sesi ke terapi seks
Anda tidak harus memiliki masalah dalam kehidupan seks untuk ikut terapi seks. Anda bisa mendapatkan ide baru untuk dicoba di kamar tidur.
Terapis seks juga bisa membantu Anda belajar mengkomunikasikan gagasan soal seks kepada pasangan.