Sukses

Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

Verifikasi UmurStop di Sini

5 Hal Manis yang Bikin Hubungan Intim Jadi Makin Hot

Melakukan hubungan intim juga perlu dilakukan dengan nyaman, penuh semangat dan cinta. Ini agar hubungan yang dilakukan mencapai klimaks dengan baik.

Liputan6.com, Jakarta Berhubungan intim berperan penting mempererat pernikahan. Kehidupan seks yang monoton bisa jadi pemicu renggangnya hubungan suami istri. Itu sebabnya diperlukan trik yang tepat untuk menjaga kehidupan seks tetap membara.

Dilansir dari laman womenshealthmag, saat melakukan hubungan intim juga perlu dilakukan dengan nyaman, penuh semangat dan cinta. Ini agar hubungan yang dilakukan mencapai klimaks dengan baik. Juga, agar kedua pasangan bisa merasakan kenikmatan yang sama-sama membuat mereka puas serta bahagia.

Agar berhubungan intim semakin hot, mencapai klimaks dengan baik dan mengesankan, selama melakukannya, ada beberapa hal kecil dan manis yang bisa dilakukan kedua pasangan. Apa saja hal tersebut? Simak yang berikut ini.

Mendesah

Dengan mendesah atau mengeluarkan suara-suara halus yang menyenangkan selama melakukan hubungan intim, ini akan membuat pasangan semakin terangsang. Ini juga bisa membuat pasangan semakin menikmati hubungan yang mereka lakukan. Mendesah adalah hal manis yang bisa meningkatkan gairah bercinta dan membuat hubungan tersebut semakin hot.

Tersenyum

Tidak sedikit pasangan yang lupa untuk tersenyum saat berhubungan intim. Padahal, tersenyum adalah hal positif yang bisa meningkatkan gairah bercinta pasangan.

Sesekali tersenyum pada pasangan saat melakukan hubungan intim akan membuat pasangan semakin bergairah. Ini juga bisa membuat perasaan bahagia, nyaman dan tenang selama berhubungan intim. 

 

Saksikan juga video berikut ini:

 

2 dari 2 halaman

Membuka Mata dan Memegang Erat

Membuka Mata

Sesekali membuka mata dan menatap mata pasangan dengan penuh cinta akan membuat pasangan semakin bahagia, bergairah juga bersemangat selama melakukan hubungan intim.

Mary Kay Cocharo, seorang pakar cinta dan seks asal California mengungkapkan jika saling menatap pada jarak yang dekat akan meningkatkan kenyamanan, memberi reaksi positif pada otak dan membuat gairah bercinta semakin meningkat.

Memegang dengan Erat

Mencengkeram dan memegang erat tangan pasangan akan membuat pasangan semakin bergairah. Ini juga akan membuat hubungan yang dilakukan semakin intim, mengesankan dan klimaks. Selain memegang dengan erat, penting juga untuk saling bersentuhan dengan lembut, manis dan penuh cinta.

Membisikkan Kata Cinta

Sesekali membisikkan kata cinta pada pasangan akan membuatnya merasa dihargai. Ini juga akan membuatnya merasa sangat berarti. Ketika perasaan ini muncul di hati dan pikirannya, secara tidak langsung ini akan membuat cintanya terus bertambah dan ia pun akan melakukan yang terbaik untuk sosok yang begitu mencintainya. Hubungan intim yang semakin hot, manis dan mencapai klimaks dengan baik akan senantiasa tercapai.

Itulah beberapa hal manis yang bisa dilakukan selama melakukan hubungan intim dengan suami. Selain hal di atas, hal lain yang juga penting dilakukan demi tercapainya hubungan intim mengesankan adalah suasana kamar yang tenang dan romantis, suasana kamar yang bersih, jauh dari gadget, privat, dan wangi.

 

Reporter: Rohmitriasih

Sumber: Vemale.com