Sukses

Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

LanjutkanStop di Sini

Jauh dari Seksi, tapi 3 Hal Ini Buat Seks Membara

Kehidupan seks yang membara bukan hanya soal bagaimana di atas ranjang. Ada beberapa aspek lain yang turut memengaruhi kehidupan seks yang membara.

Liputan6.com, Jakarta Kehidupan seks yang membara itu idaman banyak pasangan yang sudah menikah bertahun-tahun. Namun, jangan hanya berpaku pada posisi seks atau sex toys terbaru, ada aspek lain yang bisa membuat kehidupan ranjang selalu membara.

Berikut tiga hal dalam kehidupan sehari-hari yang bisa membuat seks tetap membara mengutip Redbook, Selasa (3/4/2018).

Berempati pada pasangan lain

Saat seorang teman bercerita tentang keburukan pasangan, jangan membuatnya makin panas dengan membenarkan ucapannya. Misalnya membalas ucapannya dengan mengatakan 'pasangan aku juga gitu, emang laki-laki tuh suka enggak peka ya'.

Jika Anda melakukan hal ini malah membuat Anda terjerumus mengingat keburukan pasangan yang nantinya bakal memengaruhi kualitas seks seperti disampaikan terapis seks Ian Kerner.

"Lebih baik Anda dan teman itu mencari jalan keluar agar hubungan dengan pasangan bisa kembali baik," kata Kerner.

 

Saksikan juga video menarik berikut:

 

2 dari 2 halaman

Tak perlu membandingkan frekuensi seks dengan pasangan lain

Tak perlu membandingkan frekuensi seks dengan pasangan lain

Jika pasangan lain bercinta seminggu bisa empat kali, sementara Anda seminggu sekali dan bahagia akan hal itu, tak perlu dipermasalahkan.

Frekuensi seks setiap pasangan berbeda-beda, bisa saja lebih tinggi dan lebih Anda tak perlu membanding-bandingkan.

Bertemu dengan pasangan bahagia

Kebahagiaan itu menular, jadi tak ada salahnya meluangkan waktu bertemu dengan sahabat yang dikenal memiliki pernikahan bahagia seperti disarankan Kerner.

Pertemuan dengan pasangan bahagia bakal membuat atmosfer kehidupan pernikahan ikut menyenangkan. Tak ada salahnya, mengikuti tips mereka agar pernikahan ikut bahagia.