Sukses

Cek Gejala Autisme Anak dengan Permainan Pura-Pura

Orangtua perlu mengamati bila anak ada kecenderungan gejala autisme.

Liputan6.com, Jakarta Orangtua perlu mengamati bila anak ada kecenderungan gejala autisme. Salah satu gejala autisme yang mudah diamati dari perilaku anak adalah cara memandang anak terhadap objek yang dituju.

Psikiater Kresno Mulyadi mengatakan, jika anak tidak memandang objek yang kita tunjuk, maka anak ada kecenderungan gejala autisme.

"Ketika anak berusia 18 bulan diajak memandang benda yang kita tunjuk. Anak tersebut malah memandang kita dan tidak melihat ke objek yang kita tunjukkan. Nah, ini hati-hati karena ada kecenderungan anak gejala autisme," kata Kresno saat ditemui dalam acara Hari Kepedulian Autisme Sedunia 2018 di Sofyan Hotel, Jakarta, Minggu (8/4/2018).

Gejala autisme berupa anak hanya memandang kita, tanpa memandang objek yang dituju. Untuk itu, perhatikan bagaimana anak memandang sesuatu. Apakah anak memandang objek atau tidak.

"Kalau anak memandang objek yang kita tunjuk itu tandanya anak normal dan tidak ada masalah (tidak ada gejala autisme)," lanjutnya. 

 

Saksikan juga video berikut ini:

 

 

2 dari 2 halaman

Respons imajinasi pura-pura

Untuk menilai apakah anak punya gejala autisme atau tidak bisa diamati lewat tes imajinasi pura-pura. Misal, anak diberikan mainan telepon.

Anak akan pura-pura berimajinasi kalau dia sedang menelepon. Caranya meletakkan mainan telepon di telinganya.

"Cara ini sebagai deteksi dini," Kresno menjelaskan.

Jika anak tidak merespons mainan yang diberikan, patut dicurigai ada kecenderungan autisme.