Sukses

Jodoh dan Zodiak: Aries dan Aquarius, Pasangan yang Hobi Berdebat

Aries dan Aquarius memiliki banyak persamaan, salah satunya, sama-sama menggemari perdebatan.

Liputan6.com, Jakarta Saat Aries dan Aquarius bertemu dan jatuh cinta, seperti apa hubungan mereka? Simak dalam Jodoh dan Zodiak, melansir Astrostyle, Kamis (26/4/2018), berikut ini:

Hubungan Aries dan Aquarius memiliki dinamika seperti teman tapi mesra. Keduanya juga sama-sama suka berdebat, yang bisa dengan mudah berubah jadi pertengkaran.

Kedua zodiak ini juga memiliki kesamaan lain, Mereka suka bertualang dan menjelajahi dunia.

Kecocokan Aries dan Aquarius

Teman tapi menikah, begitulah kira-kira hubungan dua zodiak ini. Bagusnya, ada banyak humor di dalamnya. Mereka juga tidak mudah berasa bosan satu sama lain, dan hobi melakukan hal seru bersama.

Bahkan seandainya ketertarikan di antara keduanya dihilangkan, Aries dan Aquarius tetap akan menjadi sahabat. Biasanya, hubungan mereka memang dimulai dari pertemanan yang sudah berlangsung selama bertahun-tahun. Sampai akhirnya salah satu pihak mau mengungkapkan perasaannya.

Secara intelektual, Aries dan Aquarius adalah lawan yang seimbang. Keduanya menikmati perkembangan teknologi terbaru, dan mencintai segala sesuatu berbau fantasi atau fiksi sains (sci-fi).

Pasangan ini juga tidak merasakan kebutuhan untuk berdandan atau menjaga image di depan yang lain. Mereka bisa menghabiskan waktu bersama dengan pakaian santai kapan saja.

Di sisi yang lain, Aries juga akan mendorong Aquarius yang memiliki pembawaan tenang dan kalem untuk hidup dengan penuh gairah.

Ketidakcocokan Aries dan Aquarius

Walaupun kedua zodiak ini hobi berdebat, mereka juga punya temperamen yang gampang meledak. Tak heran, pertengkaran sangat mudah terjadi.

Untuk memiliki kehidupan yang lebih tenang, keduanya perlu saling mengecek "suhu" pasangannya sebelum mulai mendebatkan sesuatu. Seringan apapun.

Aries yang penyendiri tidak menyukai keramaian (kecuali dia yang sedang tampil di hadapan hadirin). Sedangkan Aquarius ingin menjalin banyak hubungan dengan "ribuan" teman mereka.

Untuk ini, Aries perlu belajar lebih membuka diri pada orang-orang yang dikenalkan oleh Aquarius. Dan Aquarius juga perlu lebih memilah-milah, siapa saja yang bisa dimasukkan ke dalam kelompok inti mereka.

 

Saksikan juga video menarik berikut:

 

2 dari 3 halaman

Kecocokan berdasarkan elemen

Aries memiliki elemen api, dan Aquarius berelemen udara. Walau terkesan berbeda, sebenarnya kedua elemen ini memiliki banyak kesamaan.

Air dan udara sama-sama suka betualang, ekspresif, dan penuh dengan ide-ide dan rencana besar. Dalam hubungan cinta ini, keduanya tidak akan pernah kehabisan ide-ide kencan seru. Aries dan Aquarius sama-sama hobi mencoba segalanya, setidaknya satu kali.

Dan, bukan hanya sebagai pasangan asmara, mereka juga bersahabat. Yang artinya, keduanya bisa saling memberikan dukungan, berbagi keluhan, dan saling bertukar cerita.

Sayangnya, jika tidak hati-hati, hubungan mereka bisa berubah jadi platonis dan kehilangan percikannya. Artinya, Aquarius dan Aries harus rajin merencakan waktu romantis berdua, untuk memastikan asmara mereka tetap menyala.

Kecocokan berdasarkan kualitas

Aries memiliki kualitas "Cardinal", dan Aquarius berkualitas "fixed." Dalam hubungan cinta menurut astrologi, kualitas ini menunjukkan peran yang dimainkan seseorang dalam hubungan mereka.

Cardinal dan fixed adalah dua kualitas yang sama-sama suka memegang kendali, dengan caranya masing-masing. Cardinal suka memimpin dan memulai. Fixed memiliki kecenderungan untuk berdiri teguh, dan menolak perubahan. Kecuali saat benar-benar terpaksa.

Fixed sudah yakin dengan gaya hidupnya, sedangkan cardinal lebih cair, dan suka perubahan. Perbedaan ini bisa berujung pada perselisihan.

Untuk menghindarinya, Aries dan Aquarius harus mau berkompromi. Mereka harus bisa melihat kekurangan dan kelebihan pasangannya.

Seandainya menemuai perbedaan, harus diselesaikan dengan pikiran terbuka dan kepala dingin. Karena, jika berhasil menyatukan perbedaan mereka, Aquarius dan Aries bisa jadi pasangan yang saling mengisi.

3 dari 3 halaman

Kecocokan berdasarkan polaritas

Polaritas itu bisa yang (maskulin) atau yin (feminin). Aries dan Aqurius sama-sama berpolar yang.

Yang memilliki sifat yang agresif, gigih, dan fokus pada proses. Dalam hubungan ini, mereka bisa saling memberikan dukungan, atau malah berebut kendali.

Berbagi kekuatan, dan mengambil giliran memegang kendali, adalah kunci kebahagiaan pasangan ini.

Kecocokan berdasarkan aspek

Dalam astrologi, kecocokan pasangan juga diukur menggunakan aspek, atau jarak antara dua zodiak. Aspek Aquarius dan Aries adalah sextile, yaitu terpisah dua zodiak.

Sangatlah mudah dan gampang untuk menikah dan tinggal bersama pasangan yang terpisah dua zodiak. Karena keduanya memiliki banyak persamaan.

Aquarius dan Aries biasanya berbagi nilai-nilai yang sama, seperti cara pandang politik, pola asuh, bahkan selera film.

Komunikasi dan persahabatan adalah wujud dari aspek ini. Jadi teman memang mudah, tapi bagaimana dengan menjaga panasnya api asmara?

Pastikan jangan lupa untuk selalu meluangkan waktu untuk bermesraan atau melakukan sesuatu yang romantis. Agar romansa keduanya terus terjaga.