Liputan6.com, Jakarta Orangtua baru biasanya panik saat si Kecil belum menampakkan tanda-tanda bisa berbicara atau melihat tumbuhnya gigi di mulut mereka.
Pertumbuhan seorang anak sedang pesat-pesatnya di seribu hari pertama kelahirannya, termasuk juga pertumbuhan gigi anak.
Pertumbuhan gigi susu pada anak mulai tumbuh (erupsi) di usia sekitar enam sampai delapan bulan. Pertumbuhan tersebut akan sempurna sampai umur sekitar 2,5 sampai tiga tahun.
Advertisement
Kemudian ketika anak menginjak usia enam tahun, gigi susu akan mulai digantikan satu persatu dengan gigi permanen, sampai anak berusia 12 tahun.
Baca Juga
Â
Berapa Lama Idealnya Pertumbuhan Gigi Anak
Namun, kecepatan pertumbuhan gigi anak tidak mutlak waktunya sama. Kadang ada yang normal, lebih cepat dan ada juga yang lebih lambat.
Gigi permanen dikatakan lebih sering mengalami gangguan pada proses tumbuhnya jika dibanding dengan gigi susu.
Gangguan pada proses tumbuh kembang gigi susu maupun gigi permanen dapat memengaruhi waktu erupsi.
Bentuk kelainan akibat adanya gangguan perkembangan gigi pun baru dapat dilihat setelah gigi tersebut erupsi.
Â
Advertisement
Erupsi Gigi Anak
Variasi waktu erupsi gigi baik gigi susu maupun gigi permanen bisa disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu faktor lokal dan sistemik. Karena waktu erupsi gigi susu dan gigi permanen saling berkaitan, maka bila terjadi keterlambatan erupsi, gigi susu akan memengaruhi dan membuat waktu erupsi gigi permanen jadi ikut terlambat.
Faktor lain yang menyebabkan terlambat erupsinya gigi antara lain adanya gangguan pada proses tumbuh kembang, trauma, faktor nutrisi atau penyakit serius (sistemik) tertentu.
Â
Â
Penulis :Â drg. Callista Argentina / Klik Dokter