Pada Minggu, 29 Juli 2018, Lapangan Tempat Calon Paskibraka 2018 Berlatih Disulap Menjadi Tempat Outbound Dadakan. Masing-masing Permainan Akan Mengasah Kemampuan para Paskibraka Tingkat Nasional Berkomunikasi Satu dan Lainnya, seperti Transfer Ball untuk Menguji Kekompakan (Foto: M Fajri E) Tidak Sedikit Paskibraka 2018 yang Memperlihatkan Wajah Takut. Terlebih Saat Memainkan Wahana Jaring-jaring Ini. Sampai-sampai Ada yang Tidak Berani Turun, Lho (Foto: M Fajri Erdyansyah) Tujuan Diadakan Outbound Dadak Ini Juga untuk Mengasah Keberanian Serta Fokus Mereka. Misalnya saat Bermain Two Line Bridge Ini, Selain Harus Berani, Paskibraka Juga Harus Fokus (Foto: M Fajri Erdyansyah) Berbeda dengan Paskibraka Putri, yang Putra Tampak Lebih Antusias Dalam Mencoba Semua Permainan. Lucas dari Sumatera Utara Sedang Dipakaiakan Pengaman oleh Instrukturnya. Semua Permainan Dijamin Aman (Foto: M Fajri Erdyansyah) Begitu pun Dengan Permainan Time Boom. Apabila Calon Paskibraka 2018 Tidak Kompak, Botol Air yang Berada di Atas Kain Tidak Akan Terangkat, yang Ada Malah Jatuh Terus (Foto: M Fajri Erdyansyah) Mula-mula Banyak yang Takut untuk Mencoba Two Line Bridge. Namun, Setelah Mencobanya Sekali, Para Paskibraka 2018 Malah Ketagihan. Bawannya Mau Main Terus. (Foto: M Fajri Erdyansyah) Ada Juga Lho Permainan Tali Kusut. Ini Termasuk Permainan yang Dapat Menguji Seberapa Kompak para Paskibraka 2018 Dalam Berkomunikasi dan Saling Membantu (Foto: M Fajri Erdyansyah) Ini Nih Permainan yang Paling Menguji Adrenalin. Karena Masing-masing Wahana Hanya 30 Menit, Tidak Semua Paskibraka 2018 Dapat Mencobanya. Wah, Seru Sekali ya! (Foto: M Fajri Erdyansyah)