Â
Liputan6.com, Jakarta Mengonsumsi makanan yang sehat tentu dapat memberikan dampak baik untuk kesehatan seseorang. Terlebih lagi bila makanan tersebut melengkapi kebutuhan protein dan nutrisi lainnya bagi tubuh.
Baca Juga
Namun, perlu diperhatikan bahwa tidak semua makanan yang kita anggap sehat benar-benar makanan sehat. Terdapat beberapa makanan tertentu yang terlihat sehat namun tanpa diketahui memiliki risiko yang berbahaya bagi kesehatan.
Advertisement
Melansir dari laman Steptohealth pada Jumat (3/8/2018), berikut beberapa makanan yang memiliki risiko berbahaya bagi kesehatan dan dihindari oleh para ahli makanan.
1. Tiram mentah
Menurut ahli keamanan pangan bahwa tidak ada yang harus makan seafood mentah. Hal ini disebabkan meningkatnya suhu laut yang mengubah seafood menjadi tempat berkembang biak yang sempurna bagi bakteri. Bila ingin menngonsumsi tiram maka sebaiknya konsumsilah tiram yang matang dan sudah di masak dengan berbagai bumbu masakan sehingga terasa nikmat.
2. Jus peras
Sebagian orang mungkin berpikir bahwa meminum jus peras akan lebih segar dan lebih terasa manfaatnya. Ternyata justru sebaliknya, jus peras terlebih lagi yang dibeli di kedai jus memungkinkan terkontaminasi dengan virus dan bakteri. Sebaiknya buatlah jus sendiri atau pilihlah jenis jus yang dipasteurisasi bila membeli jus di luar.
3. Daging setengah matang
Biasanya saat akan mengonsumsi steak, pelanggan dapat menentukan kematangan daging yang dipesan. Tidak sedikit orang yang memilih daging dimasak setengah matang. Ternyata kebiasaan tersebut memiliki risiko yang kurang baik untuk kesehatan. Hal itu karena untuk membunuh bakteri e-coli dan salmonella dibutuhkan suhu mencapai 71° C untuk suhu internal daging. Oleh karena itu, sebaiknya pesanlah daging dengan kematangan yang sempurna.
4. Ikan air tawar yang dimasak
Para peneliti di Spanyol menemukan bahwa memasak ikan air tawar hanya menetralkan 18 persen dari cyanotoxin berbahaya mereka. Sisa dari zat berbahaya ikan tetap ada di piring bersama dengan konsentrasi racun yang tinggi. Oleh karena itu, disarankan untuk mengukus ikan karena dapat menetralkan 26 persen cyanotoxin yang terdapat pada ikan air tawar.
5. Daging potong dingin
Ternyata daging potong yang didinginkan mengandung nitrat penyebab kanker. Meskipun daging tersebut adalah daging yang paling mahal dan berkualitas tinggi. Dua pon potongan daging dingin mengandung 400 persen lebih banyak garam dan 50 persen lebih banyak lemak daripada satu porsi daging sapi mentah. (Jihan Khalda Fairuz)Â