Sukses

Ini Dia Layar Nobar Penutupan Asian Games 2018 untuk Jokowi di Lombok

Presiden Joko Widodo dikabarkan tidak menghadiri Closing Ceremony Asian Games 2018

 

Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo dikabarkan tidak menghadiri Closing Ceremony Asian Games 2018. Jokowi justru berada di Lombok menemani masyarakat Lombok yang sedang dirundung duka akibat gempa yang seakan tiada henti.

"Jokowi, jam 12.00 ini terbang ke Lombok. Lagi. Karena memang bukan baru kali ini. Mungkin ia akan menutup Asian Games dari sana,"ujar Tenaga Ahli Madya Kantor Staf Presiden Alois Wisnuhardana, Minggu (2/9/2018).

Dari Lombok Jokowi tentu saja tidak akan melewatkan malam penutupan Asian Games 2018 yang disebutkan salah satu desainer pendukung acara Dynand Fariz sebagai tontonan yang tak kalah menarik dibanding pembukaannya.

Di lapangan Gunung Sari, Lombok Barat, Jokowi bakal menonton bersama alias nobar dengan masyarakat Lombok penutupan Asian Games 2018. Tempat nobar sudah disiapkan. 2 layar putih yang terbentang dan dibingkai dengan kerangka besi knockdown sudah disiapkan.

Sementara Jokowi sendiri menginap di tenda yang bahannya biasa saja, standar dari BNPB.

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Perayaan seluruh atlet

Seremoni Penutupan Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (2/9/2018), siap menghentak dengan suguhan performa artis-artis dari dalam dan luar negeri. Selain boy group dari Korea Selatan, Super Junior dan Ikon, artis-artis papan atas Indonesia seperti Isyana Sarasvati, RAN, dan Gigi juga siap menghentak. 

Panitia pelaksana Asian Games 2018 menyatakan konsep upacara penutupan ini akan berbeda dengan pembukaan. Tak ada lagi tarian kolosal seperti di pembukaan. 

Konsep closing ceremony lebih mengarah ke perayaan bagi seluruh atlet, ofisial, maupun pihak-pihak yang terlibat di Asian Games, termasuk masyarakat. Pengarah musik yang berperan dalam upacara pembukaan dan penutupan Asian Games 2018, Ronald Steven, mengatakan closing ceremony akan berfokus seperti konser musik.  

Artis yang akan tampil juga bukan hanya dari Indonesia. Panitia pelaksana juga mengundang artis dari Korea Selatan dan India. 

Artis Korsel yang menyedot perhatian tentu saja Super Junior dan Ikon. Bahkan, sebagian personel Super Junior sudah tiba di Jakarta pada Kamis (30/8/2018). Mereka juga sudah menjalani berbagai aktivitas seperti pergi ke mal dan joging. 

Sedangkan dari artis yang diundang dari India adalah penyanyi Siddharth Slathia. Sedangkan deretan artis dari Indonesia antara lain BCL, Isyana, Gigi dan lain-lain.

Bagi penonton yang sudah mengantongi tiket upacara penutupan Asian Games 2018, pintu masuk ke Stadion Utama Gelora Bung Karno dibuka pada Minggu, mulai pukul 16.00 WIB. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.