Liputan6.com, Jakarta Okra merupakan sayuran yang sangat lunak dan berlendir. Tanaman ini berbentuk panjang dan meruncing di bagian ujungnya, mirip dengan jari-jari lentik wanita. Oleh karena itu, okra juga dikenal dengan sebutan nama Lady's Finger. Sayuran yang bentuknya seperti cabai ini memiliki rasa seperti terung dan memiliki dua varian yakni okra hijau dan okra merah. Kedua varian okra ini memiliki rasa yang sama dan hanya berbeda warna. Sayuran dengan nama ilmiah Abelmoschus esculentus ini umumnya tumbuh di negara yang beriklim tropis. Tanaman ini berasal dari daerah sekitar Ethiopia dan Asia Selatan.
Saat ini tren budidaya okra mulai tumbuh di Indonesia. Hal ini tak lepas dari manfaat okra yang sangat baik untuk kesehatan manusia. Okra adalah salah satu jenis sayuran yang memiliki banyak serat dan glutation. Tak hanya itu, dalam sebuah okra, terkandung juga vitamin, mineral, dan protein.
Advertisement
Baca Juga
Sayangnya, banyak orang yang enggan untuk mengonsumsi sayur okra. Teksturnya yang cenderung berlendir dan lengket, terutama ketika dipanaskan, menjadi salah satu alasan mengapa okra kurang diminati. Padahal okra mengandung potensi yang baik untuk kesehatan tubuh. Hal ini karena okra mengandung berbagai macam mineral, seperti kalium, magnesium, tembaga, seng, fosfor dan kalsium. Juga mengandung berbagai jenis vitamin, mulai dari vitamin A, B, C, hingga vitamin K. Dalam 100 gram okra yang mentah, kalori yang terkandung di dalamnya adalah 30 kalori, 3 gram serat, 2 gram protein, 7,6 gram karbohidrat, 0,1 gram lemak, 21 mg vitamin C, 88 mcg folate, serta 57 gram magnesium. Dengan kandungan tersebut manfaat okra cukup banyak untuk kesehatan manusia.
Penasaran apa saja manfaat okra yang berguna untuk kesehatan manusia? Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa (20/11/2018) ragam manfaat okra untuk kesehatan.
Mencegah gangguan organ dalam tubuh
1. Mencegah gangguan fungsi ginjal
Cara mengambil manfaat okra untuk kesehatan adalah dengan mengonsumsi okra dengan teratur. Cara ini terbukti dapat mencegah gangguan fungsi ginjal. Hal tersebut ditunjukkan dalam sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2005 yang diterbitkan dalam Jilin Medical Journal. Dalam jurnal tersebut ditemukan bahwa orang yang mengonsumsi lebih banyak okra secara rutin memiliki gejala gangguan fungsi ginjal yang lebih sedikit dibandingkan dengan yang tidak memakan okra.
2. Mencegah anemia
Manfaat okra untuk kesehatan selanjutnya adalah untuk mencegah anemia. Caranya adalah dengan rutin mengonsumsi okra. Kebiasaan ini akan membantu produksi sel darah merah yang secara efektif bisa mencegah atau mengobati anemia.
3. Menjaga kesehatan ibu hamil
Manfaat okra lainnya juga bisa diperoleh ibu hamil ataupun ibu menyusui. Kandungan folat pada okra mampu membantu perkembangan janin dalam rahim dan menurunkan resiko cacat ketika lahir. Mengonsumsi okra saat hamil bisa jadi salah satu alternative untuk memenuhi asupan folat harian dimana dalam 100 gram okra terkandung sekitar 60 mcg folat dengan rekomendasi 400 mcg folat per harinya.
Advertisement
Mengatasi asma
4. Bersifat anti kanker
Okra adalah sumber antioksidan yang sangat baik dan bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Jadi, manfaat okra untuk kesehatan selanjutnya adalah sebagai anti kanker. Sifat sehatnya bisa melindungi tubuh dari radikal bebas serta mencegah mutasi sel kanker.
5. Melindungi hati dan jantung
Okra juga dikenal memiliki efek hepatoprotektif atau mampu melindungi organ hati dari kerusakan akibat peradangan atau radikal bebas. Senyawa antioksidan dan serat yang terkandung pada okra mampu membantu proses detoksifikasi racun dari dalam hati dan mengeluarkannya sehingga hati dapat berfungsi dengan lebih baik dan terhindar dari masalah. Oleh sebab itu manfaat okra untuk kesehatan adalah melindungi hati dan jantung.
6. Mengurangi asma
Manfaat okra untuk kesehatan selanjutnya adalah memabntu mengurangi asma. Hal ini karena okra mengandung sejumlah vitamin C dan zat antioksidan. Kandungan tersebut bisa membantu mengurangi serangan asma secara aktif.
Bisa menurunkan kolesterol
7. Menguatkan tulang
Manfaat okra untuk kesehatan selanjutnya adalah membantu menguatkan tulang. Hal ini karena okra tinggi folat yang diketahui bisa membantu menguatkan tulang serta mencegah osteoporosis. Sayuran yang kaya Vitamin K seperti Okra juga mampu menjaga kesehatan dan kepadatan tulang. Kandungan vitamin K pada okra dapat membantu tubuh menyerap kalsium yang dibutuhkan tulang dengan lebih baik. Dengan kata lain, mereka yanga mengkonsumsi sayuran hijau seperti okra memiliki resiko lebih rendah terkena penyakit Osteoporosis dan patah tulang.
8. Menurunkan kolesterol
Selain bermanfaat untuk penderita diabetes, manfaat okra untuk kesehatan yang lain juga bisa dirasakan untuk mereka yang memiliki masalah dengan kadar kolesterol tinggi. Serat larut yang ada dalam okra dapat membantu menurunkan kolesterol yang dapat menyumbat pembulu darah dan menyebabkan tingginya resiko struk serta penyakit jantung. Menurut Harvard Health Publications, serat dapat mengikat lemak di dalam tubuh sehingga lemak tersebut ikut dicerna bersama dengan makanan lainnya. Dengan rendahnya kadar kolesterol dalam tubuh, pembuluh darah bisa mengalirkan darah dengan baik dan resiko terkena struk dan penyakit jantung bisa dihindarkan.
9. Mencegah penyakit pada sistem pencernaan
Okra merupakan bahan makanan yang baik untuk diet karena kaya akan serat alami sehingga baik untuk kesehatan pencernaan. Kandungan serat larut dari okra terbilang serupa dengan serat yang terdapat pada sereal. Manfaat okra untuk kesehatan juga sangat baik untuk sistem pencernaan. Lendir okra dapat membantu mencegah konstipasi atau sembelit. Kandungan serat dan lendir di dalamnya merupakan obat pencahar alami yang bisa meningkatkan pergerakan usus. BAB pun lancar dan risiko kanker usus besar akan turun.
Tak hanya itu saja, kandungan senyawa anti inflamasi dan anti bakteri pada okra juga bermanfaat untuk mencegah penyakit lambung atau maag dengan mengurangi infeksi akibat pakteri Helicobater Pylori. Sebagaimana dalam pengobatan tradisional di Asia dimana okra biasa digunakan sebagai obat untuk mencegah penyakit pada sistem pencernaan.
Advertisement
Baik untuk kesehatan mata
10. Menurunkan kadar gula darah
Tanaman yang masih satu keluarga dengan tanaman kapas dan Hibiscus ini diketahui mampu menurunkan kadar gula darah dan mencegah penyakit diabetes. Serat yang terkandung dalam okra memapu mengendalikan kadar gula atau indeks glikemiks dalam tubuh dan meningkatkan sensitivitas insulin yang merupakan hormon pengendali gula darah.
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Poorva Dubey and Sunita Mishra dari University (A Central University) Vidya Vihar Lucknow, India pada tahun 2017 menyebutkan bahwa okra memiliki efek anti-diabetik yang mampu menurangi kadar gula dalam tubuh sehingga baik dikonsumsi oleh penderita diabetes
Cara mendapatkan manfaat okra untuk kesehatan dan menyembuhkan diabetes adalah dengan mengonsumsi 6-8 buah okra setiap hari. Sifat alaminya mampu menurunkan kadar insulin dalam tubuh.
11. Menjaga kesehatan mata
Manfaat okra untuk kesehatan selanjutnya adalah menjaga kesehatan mata. Hal ini berkat kandungan beta karoten, lutein dan xanthin yang ada pada okra. Okra kaya beta karoten, lutein, dan xanthin yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata.
12. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Manfaat okra lainnya adalah meningkatkan sistem kekebalan tubuh seseorang. Hal ini terkait dengan jumlah vitamin C serta zat antioksidan okra yang tinggi. Vitamin C sendiri dapat merangsang produksi sel darah putih yang menjadi komponen penting dalam sistem kekebalan tubuh. Sementara, zat antioksidan berperan dalam menghancurkan semua radikal bebas yang dapat membuat sistem kekebalan tubuh menjadi lemah.
13. Menjaga kesehatan rambut
Okra merupakan tanaman obat sejenis sayuran yang kaya akan antioksidan, vitamin A, C, dan K. Selain itu, manfaat okra sangat baik bagi kesehatan rambut dan kulit karena mengandung tembaga, seng, kalium, folat, dan tiamin sehingga rambut akan menjadi lebih berkilau secara alami. Tidak hanya itu, pemakaian okra secara teratur pada rambut juga akan membuat kulit kepala terbebas dari ketombe serta dapat menjaga kelembapan kulit kepala.
Cara mengambil manfaat okra untuk kesehatan rambut adalah dengan menjadikannya sebagai kondisioner. Cara membuat kondisioner ini cukup mudah, masukkan delapan buah okra yang sudah dipotong dan dicuci bersih ke dalam air. Lalu, panaskan di atas kompor hingga campuran menjadi kental dan lengket. Tambahkan beberapa tetes minyak esensial lavender atau aroma lain sesuai selera. Jangan lupa tambahkan sedikit perasan lemon dan madu, lalu dinginkan. Setelah ramuan dingin, saring dan siap digunakan. Untuk mengaplikasikannya, cukup mengoleskan kondisioner ini pada rambut yang sudah dicuci bersih dengan menggunakan sampo dari akar hingga ujung rambut. Pijat kulit kepala dengan lembut selama beberapa menit, kemudian bilas hingga bersih.
Tips mengolah okra menjadi sajian yang nikmat dan mendapatkan manfaat okra untuk kesehatan
Memasak okra untuk menjadi sajian yang sehat sekaligus nikmat adalah sebuah tantangan tersendiri. Okra akan menjadi makin lengket jika terlalu lama terkena paparan panas. Cara yang tepat untuk mengolah okra adalah dengan ditumis sebentar saja atau diawetkan dengan cara diasinkan.
Selain itu, potongan okra dapat diolah menjadi sup yang akan mengental karena gelatin yang dikeluarkan okra saat terkena panas. Okra juga bisa diolah tanpa dipotong-potong, yaitu dengan menumisnya secara utuh.Untuk membuat santapan okra yang lezat, pilihlah okra muda yang berukuran kecil (tidak lebih dari 7 cm) dan masih segar agar lebih cepat matang. Bersihkan okra dengan lap bersih yang basah untuk menghilangkan rambut halusnya dan jangan lupa untuk mengeringkannya terlebih dahulu sebelum dipotong-potong.
Untuk mengurangi kandungan lendir, kamu juga bisa menggunakan cuka atau lemon saat dicuci. Atau merebusnya terlebih dahulu selama 3 hingga 4 menit sebelum ditumis atau dimasak dengan metode lainnya.Hal yang perlu kamu perhatikan, jangan biarkan orka terlalu lama di suhu ruangan setelah dikeluarkan dari kulkas karena okra akan menjadi sangat lembek dan berlendir.
Kamu bisa memasak okra dengan metode ditumis, panggang maupun ditambahkan ke dalam sup.
Advertisement