Liputan6.com, Jakarta Banyak pasangan menikah bertahun-tahun, tapi lupa cara menikmati hubungan seks. Bagi banyak pasangan yang tinggal di kota besar, pekerjaan, aktivitas sosial, dan urusan keluarga jauh lebih penting dibandingkan memikirkan seks.
Memang seks bukanlah hal utama dalam kehidupan pernikahan, tapi bila dijalani dengan bahagia bisa membuat banyak manfaat bagi tubuh. Pada saat bercinta, tubuh bisa melepaskan hormon bahagia seperti oksitosin dan prolaktin ke otak.
Baca Juga
Nah, agar kehidupan seks yang dilalui lebih membara terapis seks Cyndi Darnell menyarankan lima hal berikut. Dengan melakukannya, dijamin kehidupan seks yang tadinya hambar bisa jadi lebih menyenangkan. Selengkapnya seperti dilansir Mind Body Green, Kamis (22/11/2018).
Advertisement
1. Have fun
"Benar-benar nikmati sesi bercinta kala bersama pasangan, nikmati dengan cara Anda sendiri. Tak perlu juga memikirkan perkataan orang lain tentang seks yang hebat," saran Cyndi.
2. Luangkan waktu
Sibuk bekerja dan tak punya waktu bercinta jadi alasan klise banyak pasangan sibuk. Padahal, sesi intim juga bisa menjadi sarana relaksasi sekaligus meningkatkan kualitas hubungan dengan pasangan. Penting sekali, kata Cyndi, untuk menyempatkan waktu bercinta dengan pasangan tiap minggunya.
"Siapkan waktu 15 menit sekitar tiga kali dalam seminggu untuk pasangan, sehingga Anda dan pasangan punya waktu untuk menjalin koneksi," kata Cyndi.
Â
Â
Saksikan juga video menarik berikut
3. Mempelajari hal baru
Â
Dalam kehidupan ini, banyak orang mempelajari hal baru untuk menambah keterampilan. Hal yang sama sebaiknya juga terjadi dalam kehidupan seks. Misalnya dengan mencoba hal-hal baru yang telah dipelajari sebelumnya.
4. Jelajahi titik-titik yang baru
"Ingat bahwa hubungan seks itu lebih dari sekadar menjelajahi organ genital. Jadi, lakukan aneka eksperimen lewat sentuhan dan kecupan di zona sensitif pasangan. Seperti perut, paha dalam, leher, dan putingnya," kata Cyndi.
5. Lupakan tekanan
Beberapa orang melihat film panas untuk mencari inspirasi. Namun, tak perlu sampai membanding-bandingkan antara yang ada di film dengan kehidupan nyata. "Nikmati momen yang Anda lewati sambil menjelajahi tubuh pasangan," katanya.
Advertisement