Sukses

Agar Cemburu Tidak Berujung Masalah, Lakukan 4 Hal Ini

Cemburu adalah sesuatu yang normal. Meski begitu, lakukan beberapa hal ini agar tidak semakin menjadi masalah yang lebih besar

Liputan6.com, Jakarta Cemburu adalah hal yang wajar dirasakan setiap manusia. Meski begitu, tidak jarang perasaan ini berakhir dengan masalah yang lebih besar.

Karena itu, cobalah untuk mengendalikan perasaan cemburu yang Anda rasakan. Melansir dari Prevention pada Senin (10/6/2019), terapis perkawinan dan keluarga, Risa Ganel memberikan beberapa tips agar kecemburuan tidak berakibat buruk bagi Anda atau orang lain.

1. Pisahkan Diri dari Perasaan

Ganel mengatakan, ketimbang menganggap diri Anda cemburu, ingatlah bahwa pikiran hanya melepaskan perasaan tersebut saat itu saja. Ini membantu untuk terhindar dari emosi yang lebih dalam.

"Itu membuatnya lebih mudah untuk memilih apakah ini adalah perasaan yang perlu Anda tindak lanjuti atau hanya biarkan lewat begitu saja?" kata Ganel.

 

Simak juga video menarik berikut ini

2 dari 3 halaman

Menelusuri Asal Usul Rasa Cemburu

2. Cari Tahu Cemburu Itu Berasal

Ganel menyarankan Anda untuk menelusuri perasaan cemburu itu. Apalaj berasal dari orang tersebut di masa lalu atau dari rasa tidak aman diri sendiri?

Mencari tahu jawaban tersebut bisa memberitahu Anda apakah ada masalah yang perlu diatasi dengan orang tersebut.

3. Tuliskan

Cobalah berhenti sejenak untuk menuliskan beberapa hal di atas kertas tentang perasaan Anda. Menurut Ganel, ini bisa membantu memperlambat emosi berlebihan dan berpikir lebih jernih, sebelum mengambil tindakan.

 

3 dari 3 halaman

Terbukalah Pada Orang Tersebut

4. Bicarakan

Dengan perasaan tenang, luangkan waktu untuk meluruskan perasaan Anda yang sebenarnya. Terbukalalah dan jujur tentang apa yang ada dalam pikiran. Tidak lupa, ketimbang mengeluarkan kritik, mintalah bantuan untuk mengatasi kecemburuan Anda.

"Ini memberi Anda kesempatan untuk berbicara tentang memperkuat hubungan Anda dari sinyal kecemburuan yang menjauhkan Anda dari saling menyalahkan," kata Ganel.

Dia menambahkan, mungkin saja, orang tersebut juga akan membuat Anda terkejut dengan mengatakan bahwa dirinya sama cemburunya seperti Anda.