Sukses

Jubir COVID-19: Penambahan Pasien karena Masyarakat Lebih Waspada

Jubir COVID-19 mengatakan adanya penambahan pasien disebabkan karena meningkatnya kewaspadaan masyarakat

Liputan6.com, Jakarta Juru bicara penanganan COVID-19 Achmad Yurianto mengatakan, salah satu alasan bertambahnya kasus positif infeksi Virus Corona baru di Indonesia juga dikarenakan semakin waspadanya masyarakat.

"Beberapa yang kemudian merasa memiliki kontak dekat dengan kasus positif yang sudah kita nyatakan, melaksanakan konsultasi kepada dokter di berbagai rumah sakit," kata Yuri di Jakarta pada Selasa (17/3/2020).

Yuri mengatakan, di antara mereka ada yang diputuskan mendapatkan pemeriksaan swab oleh dokter untuk mencari tahu apakah ada COVID-19 atau tidak. Namun, ada juga mereka yang tidak memiliki kontak yang signifikan sehingga tidak perlu melakukan pemeriksaan,

"Tetapi seluruhnya akan kita edukasi. Paling tidak untuk memahami COVID-19 ini apa, bagaimana menularnya, dan bagaimana mencegahnya," kata Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan itu menambahkan.

Terkait dengan adanya masyarakat yang panik dan meminta tes COVID-19, Yuri mengatakan kondisi saat ini sudah lebih tertata.

"Karena mereka menyadari bahwa pemeriksaan swab, pemeriksaan COVID-19, ini harus ada indikasi dan atas permintaan dokter. Tidak kemudian masing-masing merasa perlu untuk minta sendiri-sendiri," katanya.

"Mudah-mudahan kita bisa menangani ini dengan lebih sistematis tanpa kepanikan dan tanpa kegaduhan yang lain."

Hingga Selasa hari ini, terdapat 172 kasus positif COVID-19 di Indonesia dengan 5 orang meninggal dan 9 orang sembuh.

Saksikan Juga Video Menarik Berikut Ini