Sukses

Anggota Komisi III DPR: Lockdown Cara Efektif Meminimalisir Penyebaran Virus Corona

Penyebaran COVID-19 yang semakin luas khususnya di Jakarta membuat lockdown dianggap menjadi sebuah pilihan yang harus dipersiapkan.

Liputan6.com, Jakarta Penyebaran COVID-19 yang semakin luas khususnya di Jakarta membuat lockdown dianggap menjadi sebuah pilihan yang harus dipersiapkan. Pendapat ini disampaikan oleh Anggota Komisi III DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Masinton Pasaribu.

"Dengan peningkatan jumlah kasus yang terkena COVID-19 di wilayah DKI Jakarta, dapat dikatakan bahwa pusat penyebaran terbesar atau episenter virus tersebut di Indonesia adanya di DKI Jakarta," kata Masinton Kamis (26/3/2020) dalam keterangan tertulis seperti dikutip dari Antara.

Pernyataan Masinton didasari oleh meningkatnya jumlah pasien corona hingga 790 orang, 58 di antaranya meninggal, dan 31 sembuh. Data ini menurut laporan resmi Jubir Pemerintah COVID-19 Achmad Yurianto Rabu Sore (25/3/2020).

Simak Video Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

Kerja sama Pemerintah Pusat dan DKI

Dari jumlah total itu, jumlah kasus terbesar ada di Jakarta yang mencapai 463 orang, 31 di antaranya meninggal, dan 23 orang sembuh.

Melihat situasi ini, Masinton mengatakan bahwa pemerintah pusat dan pemerintah DKI Jakarta harus bekerja sama untuk mengambil upaya konkret guna meminimalisir penyebaran corona di wilayah Jakarta.

"Penerapan opsi 'lockdown' di berbagai negara ternyata efektif meminimalisir penyebaran COVID-19."

Menurutnya, 'lockdown' adalah cara efektif untuk meminimalisir penyebaran COVID-19 walau bukan satu-satunya pilihan.

"Jangan ada egoisme kebijakan antara pemerintah pusat maupun pemerintah daerah DKI Jakarta. Keselamatan dan kesehatan rakyat adalah yang utama. Kita belum terlambat asal kita mau mempersiapkannya secara profesional," pungkasnya.