Sukses

Saat Otak Bekerja Mengingat Sesuatu, Begini Prosesnya

Otak bekerja sesuai fungsi dan mekanismenya

Liputan6.com, Jakarta - Bagaimana seseorang mengingat sesuatu? Daya ingat alias memori itu memang kompleks dan belum sepenuhnya dipahami. Terkadang kita begitu mudah melupakannya atau sulit melupakannya.

Helen Lambert, pelatih demensia, mengatakan, ada beberapa tipe memori dalam melakukan berbagai hal, yakni memori jangka pendek (short term) dan memori jangka panjang (long term).

Pada daya ingat jangka pendek, kata Lambert, seseorang secara langsung mengingat sesuatu tanpa menyadarinya. Informasi yang diterima biasanya berasal dari indera. Baik itu penglihatan, suara, sentuhan, bau, dan rasa dalam hitungan detik. Kemudian, informasi itu digabungkan ke dalam memori jangka pendek.

“Memori jangka pendek, berfungsi, menyimpan informasi selama 30-60 detik. Ini cukup lama untuk menambahkan jumlah di kepala Anda atau menuliskan nomor telepon,” kata Lambert dalam buku The Memory Activity Book.

 

2 dari 4 halaman

Memori Jangka Pendek

Lambert bilang, memori jangka pendek juga diyakini menyaring informasi detail yang tidak perlu kita ingat. Namun, memori jangka pendek hanya dapat menampung lima hingga delapan informasi sekaligus.

“Jadi apabila Anda terganggu, Anda dengan mudah melupakan informasi itu,” ujar Lambert.

Sementara pada memori jangka panjang, dikodekan dan disimpan di korteks serebral dengan menghubungkan koneksi antara sel-sel otak. Dan koneksi serta memori ini lebih kuat jika kita melatih informasinya atau melibatkan emosi.

 

3 dari 4 halaman

Cara Kerja Otak

Sebenarnya teori tentang cara kerja memori, kata Lambert, yakni memori jangka pendek mengambil data dari memori langsung, kemudian mengaturnya, dan menjadikannya memori jangka panjang.

Berikut beberapa langkah proses penyimpanan memori di otak:

1. Data dari indera diterima otak, yang mengaturnya untuk membuat ingatan jangka pendek.

2. Memori dipilah dan otak menciptakan rantai hubungan listrik dan kimia antara sel-sel otak.

3. Berbagai lobus korteks serebral, atau materi abu-abu, di otak menyimpan berbagai jenis ingatan yang dikodekan.

4. Untuk mengingat sesuatu, pikiran bawah sadar Anda mencari dan mengambil memori relevan yang dikodekan.

4 dari 4 halaman

Simak Video Menarik Berikut Ini