Sukses

Panduan untuk Ibu Hamil Jika Harus Beraktifitas di Luar Rumah

Panduan lengkap ini berkaitan dengan kekhawatiran para ibu hamil ketika terpaksa harus beraktivitas di luar rumah.

Liputan6.com, Jakarta Kehamilan menjadi salah satu hal yang paling penting dan berharga bagi seorang wanita. Wajar bila akhirnya setiap pasangan tak melewatkan momen perencanaan kehamilan, mulai dari perencanaan finansial, emosional, hingga kesiapan ibu hamil dan tumbuh kembang si Kecil.

Nah berkaitan dengan perencanaan tak sedikit ibu hamil yang justru khawatir ketika mereka terpaksa harus beraktivitas di luar rumah. Banyak pertanyaan yang akhirnya dilontarkan tentang bagaimana cara mereka melindungi diri dan bayi dalam kandungan, ketika berada di luar rumah di tengah pandemi Covid-19.

Ada beberapa persiapan yang harus dilakukan ibu hamil jika harus beraktivitas di luar rumah. Pastikan para ibu hamil tetap menggunakan masker dan face shield jika diperlukan, mencuci tangan, dan membawa hand sanitizer. Selain itu, perhatikan persiapan lainnya berikut ini:

2 dari 4 halaman

1. Pemeriksaan Kesehatan

Tak sedikit ibu hamil yang takut atur janji dengan dokter ketika akan memeriksakan kandungan mereka. Padahal salah satu cara menjaga kehamilan adalah rutin memeriksakan kandungan secara berkala dan sesuai jadwal.

Jadi apa yang harus dilakukan ketika ibu hamil harus keluar rumah untuk periksa kandungannya? Presiden Konfederasi Bidan Internasional Franka Cadée di laman Unicef.org menyarankan agar para ibu hamil lebih dulu mencari tahu opsi yang tersedia dari para dokter, terkait pemeriksaan kandungan.

"Ada banyak adaptasi yang terjadi saat ini, misalnya mengatur janji temu lewat telepon dengan dokter kandungan atau bidan. Pemeriksaan pun tergantung dari kondisi masing-masing pasien, misalnya apakah risiko kehamilan mereka lebih rendah atau sebaliknya," jelas Cadée.

Oleh karena itu Cadée menyarankan agar ibu hamil membangun hubungan saling percaya dengan penyedia layanan kesehatan. Dengan adanya hubungan saling percaya, dokter kandungan atau bidan dapat memberikan nasihat yang benar-benar dibuat khusus untuk para ibu hamil di masa pandemi, misalnya terkait waktu pemeriksaan dan lainnya.

3 dari 4 halaman

2. Jaga Jarak Fisik

Hingga saat ini para ahli masih mempelajari pengaruh atau penularan Covid-19 pada ibu hamil. Meski demikian Cadée menyarankan agar para ibu hamil mempraktikkan langkah-langkah pencegahan fisik selama berada di luar rumah:

  • Hindari kontak dengan siapa pun yang menunjukkan gejala Covid-19Hindari transportasi umum jika memungkinkan
  • Hindari pertemuan fisik dengan teman atau keluarga
  • Menjaga jarak fisik minimal satu meter ketika berada di tempat area publik
  • Gunakan layanan telepon, SMS, atau daring untuk menghubungi bidan, dokter kandungan, dan layanan kesehatan penting lainnya
4 dari 4 halaman

3. Makanan Sehat

Salah satu cara mencegah penularan Covid-19 adalah dengan menjaga sistem kekebalan tubuh. Oleh karena itu ibu hamil perlu memperkuat sistem imun agar nggak gampang menurun di situasi pandemi.

Ibu hamil sangat disarankan untuk mengonsumsi makanan sehat, seperti sayur, buah yang tinggi Vitamin C, Zat Besi, Vitamin B6, Vitamin B12, Folat, dan tinggi protein.

Tak hanya itu saja, berolahraga ringan secara rutin dan beristirahat yang cukup juga penting untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Jangan lupa untuk mengonsumsi suplemen atau vitamin prenatal sesuai anjuran dokter untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan menjaga kesehatan juga diperlukan.

Nah sebenarnya kesehatan ibu hamil sudah dapat dipenuhi dengan kecukupan nutrisi sebelum dan saat kehamilan.

Dengan Lactamil Inisis ACTIDuobio+ misalnya yang terdiri dari Asam folat, vitamin D, Iron atau Zat Besi, dan Kalsium yang membantu memenuhi nutrisi Mama di awal kehamilan dan proses perkembangan embrio di masa kehamilan.

Lactamil Inisis ACTIDuobio+ yang hadir dengan rasa vanila ini juga tinggi vitamin B6 dan sumber protein. Bahkan saat pra kehamilan, mengonsumsi Lactamil Inisis ACTIDuobio+ dapat menjadi tabungan nutrisi bagi ibu hamil.

Untuk memberikan nutrisi terbaik bagi pertumbuhan janin hingga 38 minggu atau sembilan bulan, Mama bisa mengandalkan Lactamil Pregnasis ACTIDuobio+. Nutrisi tepat untuk Mama, kini hadir lebih rendah gula dan rendah lemak dan punya tiga varian rasa, yaitu vanilla, cokelat, dan strawberry.

Meski si Kecil saat ini masih dalam kandungan, pastikan juga menyiapkan asupan nutrisi yang tepat buat Mama yang tengah menyusui bisa didapatkan dari Lactamil Lactasis ACTIDuobio+ rasa vanilla dan cokelat. Lactamil Lactasis juga memiliki kandungan sari daun katuk yang dipercaya dapat memperlancar ASI selama proses menyusui.

 

(*)