Sukses

Perkuat Prokes PON XX Papua, Gerai Masker dan Relawan Diterjunkan

Penguatan protokol kesehatan PON XX Papua.

Liputan6.com, Jayapura Gelaran akbar Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua tinggal menghitung hari. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) terus melakukan persiapan, mulai peningkatan disiplin protokol kesehatan (prokes) hingga memastikan setiap sarana dan prasana penunjang prokes terpenuhi.

Pemerintah Kota Jayapura mendukung penuh aksi kegiatan BNPB demi kelancaran event PON XX Papua.

"Kami selaku Pemerintah Kota, mendukung penuh kegiatan peningkatan disiplin protokol kesehatan dalam penyelenggaraan event PON XX di Papua," ujar Wakil Wali Kota Jayapura Rustan Saru dalam Rapat Koordinasi di Kantor Wali Kota Jayapura, Papua, Senin (27/9/2021).

Penguatan prokes PON XX Papua, BNPB selaku Satgas Penanganan COVID-19 mengerahkan para relawan untuk memberikan masker kepada masyarakat. Upaya ini melalui kegiatan gerai masker dan mobil masker.

Pada Senin, 27 September 2021, masker yang sudah dibagikan sebanyak 18.000. Secara total, sejak 25-27 September 2021, total masker yang sudah dibagikan di Kota Jayapura sebanyak 37.000.

Berdasarkan pengamatan di lapangan, ada beberapa venue (tempat pertandingan) yang banyak menarik minat penonton, seperti sepak bola. Merespons hal ini, BNPB telah mendirikan tenda oranye di titik Stadion Mandala Jayapura demi mengantisipasi kerumunan, terutama saat tim tuan rumah bertanding.

Sinergitas antara pemerintah pusat dan daerah dalam penerapan disiplin protokol kesehatan, diharapkan penyelenggaraan PON XX di Bumi Cendrawasih dapat berjalan dengan aman dan terhindar dari penularan virus Corona.

 

** #IngatPesanIbu 

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

#sudahdivaksintetap3m #vaksinmelindungikitasemua

2 dari 5 halaman

Kerahkan Relawan Distribusi Masker

Pengoperasian gerai masker juga dilakukan di Stadion Barnabas Yumeo, Sentani, Kabupaten Jayapura. Adanya gerai masker ini, diharapkan masyarakat mampu dan menyadari untuk menerapkan protokol kesehatan demi mencegah adanya lonjakan kasus COVID-19.

Supervisi Subsatgas Protokol Kesehatan PON XX Marsekal Muda Asep Chaerudin mengatakan, pendirian gerai masker ini bertujuan untuk mengendalikan penerapan protokol kesehatan di wilayah Kabupaten Jayapura, khususnya di venue pertandingan PON XX.

"Tugas kami adalah memberikan pemahaman lebih besar terkait protokol kesehatan di tempat-tempat yang terlibat dalam PON XX ini," jelas Asep saat memantau kegiatan gerai masker di Stadion Barnabas Yumeo, Senin (27/9/2021).

"Kami melihat anstusias masyarakat sangat positif terhadap penyelenggaraan PON XX. Maka, kami dari Satgas Pusat mengimbau kepada pemerintah daerah, atlet, official, juga masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan karena masih dalam masa pandemi COVID-19."

Pembagian masker melibatkan 90 relawan yang tersebar di 5 titik pendistribusian Kabupaten Jayapura. Gerai masker di Kabupaten Jayapura ini dioperasikan mulai Senin (27/9/2021) hingga perhelatan PON XX berakhir pada Jumat (15/10/2021).

3 dari 5 halaman

Pelepasan Gerakan Mobil Masker

Di Kabupaten Mimika, yang menjadi salah satu daerah penyelenggara PON XX Papua. Gerakan Mobil Masker BNPB diterjunkan untuk penguatan disiplin masyarakat menjalankan protokol kesehatan, khususnya memakai masker.

Deputi Bidang Pencegahan BNPB selaku Ketua Satgas Protokol Kesehatan PON XX Papua Prasinta Dewi mengatakan, 1.500 masker dibagikan kepada masyarakat di dua titik lokasi.

Kedua titik lokasi berada di sekitar Mal Diana Shopping Center dan Pasar SP 2 Mimika. Pembagian masker dilakukan oleh 30 orang relawan yang dibantu tim gabungan dari personel BPBD Kabupaten Mimika, TNI dan Polri.

“Mari kita sukseskan penyelenggaraan PON kali ini di Papua, dengan patuh dan disiplin menjalankan protokol Kesehatan selama masa pertandingan," tegas Prasinta saat melepas mobil masker di depan Kantor Sekretariat PB PON XX Papua Sub Mimika, Kabupaten Mimika, Minggu (26/9/2021).

"Dengan demikian, kita juga sukses memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Papua, khususnya wilayah Kabupaten Mimika."

Pada Senin, 27 September 2021, relawan prokes akan mulai mengaktivasi gerai-gerai masker di beberapa lokasi penyelenggaraan cabang olahraga dan juga mobil masker di lokasi keramaian seputar Kota Timika.

4 dari 5 halaman

Relawan Diberi Pengetahuan Dirikan Tenda Gerai Masker

Salah satu yang menarik dalam peningkatan kapasitas jelang perhelatan PON XX di Kota Jayapura, Provinsi Papua, relawan diberi pengetahuan mendirikan tenda yang akan dijadikan gerai masker di beberapa tempat penyelenggaraan.

Hal ini disampaikan Supervisor Satgas Penanganan Prokes Imam Pramukarno sebelum melepas para relawan prokes ke lokasi tempat penyelenggaraan atau venue yang akan mendirikan gerai masker.

"Sebelumnya saya akan memberikan peningkatan kapasitas, agar gerai masker dapat segera dibangun dan bisa berjalan," ujar Imam di Posko Subsatgas Kota Jayapura, Minggu (26/9/2021).

Para relawan prokes terlihat antusias mendapatkan peningkatan kapasitas ini. Mereka mengikuti fokus setiap arahan yang diberikan. Sebagian besar relawan prokes ini terdiri dari para mahasiswa, lembaga dan masyarakat sekitar yang tinggal di sekitar Kota Jayapura.

Lokasi penempatan para relawan prokes di gerai masker juga memerhatikan jarak dari domisili masing-masing untuk mempermudah transportasi. Sebelumnya, mereka menerima pembekalan dengan materi berbeda, meliputi pendekatan kepada masyarakat saat pembagian masker dan penerapan disiplin prokes selama kegiatan PON XX Papua berlangsung.

Tidak hanya membagikan masker, mereka dilatih menyampaikan imbauan dengan baik dan sopan kepada masyarakat untuk menerapkan disiplin prokes serta menghindari kerumunan. Sebanyak 125 relawan prokes di Kota Jayapura telah mengikuti kegiatan ini.

5 dari 5 halaman

Infografis 7 Momen Kamu Harus Pakai Masker