Sukses

Pesan Menyentuh Ridwan Kamil ke Arka: Kami akan Mencintai dan Mendidikmu seperti A Eril

Ridwan Kamil berharap Arka, begitu bocah dua tahun itu disapa, melanjut semangat dan kebaikan kakak tertuanya, Eril.

Liputan6.com, Jakarta - Selepas kepergian Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril untuk selama-lamanya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) berpesan kepada anak bungsunya, Arkana Aidan. Ia berharap Arka, begitu bocah dua tahun itu disapa, melanjutkan semangat dan kebaikan kakak tertuanya.

"Dear Arka,

Saatnya kamu meneruskan semangat A Eril,membangun dunia yang lebih baik dan lebih mulia," kata Ridwan Kamil dalam sebuah unggahan terbaru di akun Instagramnya @ridwankamil.

Hal itu disampaikan RK disertai foto kala dirinya, Arka, dan Atalia Praratya berada di atas tanah yang kelak bakal jadi Masjid Al Mumtadz. Sebuah masjid yang nantinya bakal berdiri di samping makam Eril. Masjid itu merupakan karya desain RK.

Ridwan Kamil dan Atalia pun berjanji bakal mendidik dan mencintai Arka seperti mereka berdua dulu lakukan kepada Eril.

"Kami akan mencintai dan mendidikmu, seperti kami mencintai dan mendidik A Eril," pesan RK.

Kehadiran Arka dalam keluarga pria yang akrab disapa Kang Emil itu membawa warna tersendiri. Sejak kehadiran Arka, keluarga tersebut memang tampak lebih ceria dan penuh tawa. 

Arka resmi menjadi bagian dari keluarga Ridwan Kamil sekitar dua tahun lalu. Tepat di Hari Anak Nasional pada 23 Juli 2020, RK dan Atalia mengangkat bayi lelaki yatim piatu itu sebagai anak pasangan tersebut.

"Kami beri nama anak kami: Arkana Aidan Misbach. (Cahaya yang hangat dan menerangi dunia)," tulis RK dalam unggahan Instagramnya.

 

2 dari 3 halaman

Arka Jawaban dari Penantian RK dan Atalia

Saat Arka mulai masuk dalam keluarga tersebut, keluarga orang nomor satu di Jawa Barat itu membuat sebuah pesta sederhana.

Terlihat balon-balon berbentuk huruf yang dirangkai jadi kalimat 'Welcome Baby Arka' dipasang di dinding rumah. Lalu, ada sejumlah foto Arka berpose bersama Atalia maupun Ridwan Kamil.

"Selamat datang ke rumah, baby Arka sayang....Seorang bayi yang membuat kami jatuh cinta pada pandangan pertama...," tulis Atalia dalam unggahan Instagram-nya.

Ibu dari Emmeril Khan dan Camillia Azzahra itu mengungkapkan, bayi Arka merupakan jawaban atas penantiannya selama lima tahun terakhir. Ia berharap kehadirannya bisa ikut membuka pintu surga.

"Semoga engkau jadi anak yang sehat, sholeh, berbakti, bermanfaat, selalu mendoakan almarhum kedua orangtua, mendoakan kami yang mengasuhmu," sambung Atalia.

3 dari 3 halaman

Kerap Unggah Kebersamaan Bersama Si Bungsu

Baik Atalia maupun RK kerap mengunggah kebersamaan dengan putra bungsunya. Merekam momen perkembangan sang balita. Mulai saat Arka masih kecil, memulai MPASI, dan beragam kejadian lucu dan menggemaskan sang anak.

Keduanya juga beberapa kali memperlihatkan momen kala bermain bersama Arka. Entah itu peluk memeluk atau bermain petak umpet.

Arka bak pelipur penat dan lara keluarga Ridwan Kamil. Beberapa waktu lalu, RK mengungkapkan bahwa kehadiran Arka membantu meringkan pekerjaannya sebagai Gubernur Jawa Barat yang sudah menumpuk usai ditinggal ke luar negeri. Kehadiran batita lucu itu sekaligus menjadi penawar gundah ketika RK dan keluarga menanti penemuan jasad Eril. 

"Padat merayap, namun menjadi ringan kaena ditemani sebentar oleh si bungsu, Arka," kata RK.

Video Terkini