Sukses

Selain Sehat, Rutin Minum Air Putih Perlancar Suplai Oksigen ke Otak

Inilah manfaat minum air putih

Liputan6.com, Jakarta Coach Diet Sehat, Kurnia Adnyana menyebut rutin minum air putih sudah menjadi bagian dari gaya hidup sehari-hari guna menjaga kesehatannya.

Menurut pria yang menjalani gaya hidup sehat sejak 2013 mengungkapkan bahwa sadar untuk mencukupi konsumsi air per hari punya pengaruh besar terhadap kesehatannya sampai hari ini.

Dijelaskan Kurnia, tubuh manusia terdiri dari air dengan komposisi lebih dari 50 persen. Caira menjadi hal yang sangat penting bagi tubuh karena mampu menunjang proses kehidupan.

"Artinya, kita diwajibkan untuk memenuhi asupan hariannya agar tubuh tetap terhidrasi dengan baik dan terhindar dari dehidrasi," kata Kurnia dalam sebuah kesempatan.

Kurnia menekankan bahwa pada dasarnya kebutuhan air setiap orang berbeda-beda tergantung dari berat badan, bentuk tubuh, aktivitasnya.

Menurut dia orang yang memiliki berat lebih dan bentuk tubuh besar serta aktivitas harian yang padat, kebutuhan airnya juga akan lebih banyak.

"Seperti pekerja kantor, orang yang aktif berolahraga apalagi seorang atlet, itu kebutuhan airnya pasti tinggi karena menggunakan tenaga fisik yang cukup banyak," kata Kurnia.

Sebagai orang yang gemar berolahraga demi pola hidup yang sehat, Kurnia mengonsumsi air putih sebanyak tiga sampai empat liter per hari. Sedikit lebih banyak dari kebutuhan cairan orang normal.

Dengan minum banyak air putih, lanjut Kurnia, dia merasakan tubuhnya tetap segar sepanjang hari.

"Air putih itu memberikan manfaat yang banyak untuk tubuh saya. Saya merasakan air putih itu membantu melancarkan peredaran darah dan oksigen di dalam tubuh. Saya juga dapat lebih mudah bekerja dengan maksimal karena lancarnya suplai oksigen ke otak," katanya.

 

2 dari 4 halaman

Manfaat Air Selanjutnya

Tidak hanya itu, dengan cukup mengonsumsi air putih, Kurnia juga merasakan kerja organ tubuhnya menjadi lebih optimal. Selain itu, dia juga merasakan kulitnya jadi lebih sehat, lembab dan segar.

Dan, hal terpenting yang dia rasakan dengan rajin minum air putih adalah merasa lebih lancar ketika buang air besar dan fungsi ginjalnya lebih sehat karena kerjanya menjadi lebih ringan.

"Kuku dan rambut juga lebih sehat karena rajin minum air putih. Juga sangat membantu menjaga berat badan saya menjadi lebih stabil," katanya.

"Saya sendiri jadi bisa mengontrol berat badan. Sebab, kalau kita dehidrasi atau kekurangan cairan, itu justru akan menimbulkan mudah lapar dan akan ngemil terus jadinya," ujarnya.

 

3 dari 4 halaman

Kebiasaan Minum Air Putih

Pria yang sudah hampir 10 tahun menjalani gaya hidup sehat ini mengaku lebih memilih meminum air kemasan setiap hari dalam menjaga kesehatannya.

"Kalau untuk air minum, saya menggunakan air kemasan galon. Saya itu agak pemilih kalau untuk air minum karena ada beberapa merek air itu kadang rasanya kurang enak, jadi saya nggak pakai itu," katanya.

Selain rasa dan sudah terjamin kesehatannya, dia memilih air kemasan galon karena memang merasa lebih mudah untuk mencarinya.

"Air galon kayak Aqua itu gampang saya carinya. Kalau brand lain kadang agak susah, kadang ada kadang nggak. Tapi ini cukup mudah saya cari. Kalau habis saya gampang carinya kayak di swalayan terdekat itu ada," katanya.

 

4 dari 4 halaman

Badan Lebih Segar

Dari pengalamannya, Kurnia, mengatakan, merasakan badannya jauh lebih fresh. "Jadi, aktivitas lebih enak, terus badan juga fresh, enteng aja bawa badannya,".

Kurnia sendiri menjadi coach diet sehat sejak tahun 2015. Awalnya, dia ingin mencoba untuk belajar dari gaya hidup sehat pada 2013.

Kurnia pun mengikuti pelatihan-pelatihan tentang gaya hidup sehat. Kemudian, dia mulai berbagi tentang pengalamannya sendiri melalui sosial media untuk membantu orang lain agar menjalankan gaya hidup sehat.

Dia juga membantu orang yang tadinya kelebihan berat badan dengan menjalankan gaya hidup sehat sehingga bisa mengontrol berat badannya agar dapat ideal.

"Dan sejak tahun 2015 saya menjadi pengajar diet sehat, baik melalui kelas online dan offline. Saya sudah meng-coaching beberapa orang dari beberapa kota untuk membantu mereka dalam menjalankan gaya hidup sehat. Termasuk untuk menjaga berat tubuh agar tetap ideal," katanya.