Sukses

Mikha Tambayong Sebut Punya Badan Bagus Cuma Bonus dari Berolahraga

Menjaga asupan makan sudah pasti plus Mikha juga membiasakan untuk berolahraga 3-4 kali seminggu. Lalu, menurut Mikha, memiliki badan bagus adalah bonus ketika menjalankan olahraga dan menjaga asupan makan.

Liputan6.com, Jakarta Bukan rahasia bila Mikha Tambayong punya badan bagus. Selain tinggi, ia juga punya tubuh langsing. Menjaga asupan makan sudah pasti plus Mikha juga membiasakan untuk berolahraga 3-4 kali seminggu

Sebagai Duta Jantung Indonesia, selebritas Mikha Tambayong mengaku rutin berolahraga sebanyak tiga hingga empat kali dalam seminggu. Bisa naik sepeda atau jogging.

"Sebisa mungkin, setiap hari aku mengeluarkan lemak-lemak dan lain-lain dengan berolahraga. Karena kalau buat aku, berolahraga bikin mood aku jadi bagus seharian. Jadi itu pasti aku lakukan setiap hari," kata Mikha.

"Dan bonusnya, badannya bagus," lanjutnya saat diskusi daring bersama Yayasan Jantung Indonesia ditulis Minggu, 21 Agustus 2022.

Mengenai asupan yang masuk ke tubuhnya, Mikha selektif ketat. Penyanyi kelahiran 1994 ini mengatakan bahwa makanan yang masuk ke tubuh harus diperhatikan.

"Terus makanan juga aku sangat menjaga. Menurutku itu harus balance ya. Kita nggak cukup buat olahraga saja tapi makanan juga harus sangat diperhatikan. Jadi apa yang kita masukkan dan apa yang kita keluarkan seimbang,” kata Mikha mengutip Antara.

 

2 dari 2 halaman

Tak Merokok

Menjalankan gaya hidup sehat lainnya juga dilakukan Mikah. Salah satunya, tidak merokok. 

"Aku juga sangat picky sama apa yang aku masukkan ke dalam tubuh aku. Aku pasti tidak merokok. Sudah pasti. Itu aku enggak pernah sama sekali,” kata Mikha.

Semangat menjalani gaya hidup sehat membuat Mikha jadi sosok yang tepat untuk menjadi Duta Jantung Indonesia sejak tahun 2018 silam.

Sejak menjadi Duta Jantung Indonesia, Mikha pun gencar mengkampanyekan gemar berolahraga. Tak hanya mengkampanyekan agar masyarakat rajin berolahraga, Mikha pun juga turut menerapkan gaya hidup sehat terutama untuk menjaga kesehatan jantung.

 

Video Terkini