Sukses

Update COVID-19 Hari Ini 2 Oktober 2022: Kasus Positif Bertambah 1.322

Perkembangan COVID-19 di Indonesia pada 2 Oktober 2022 dengan kasus positif bertambah 1.322.

Liputan6.com, Jakarta Perkembangan penanganan COVID-19 di Indonesia pada 2 Oktober 2022 secara nasional, pasien terkonfirmasi positif (RT-PCR/TCM dan antigen) bertambah 1.322. Total angka kumulatif atau jumlah pasien terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga hari ini mencapai 6.434.585 kasus.

Berdasarkan data yang dihimpun Satgas COVID-19, kasus terkonfirmasi positif hari ini bertambah dari 32 provinsi, sedangkan 2 provinsi lain nihil kasus baru. Dari jumlah 32 provinsi, 22 di antaranya dengan penambahan kasus baru kurang dari 10.

Namun, angka tertinggi penambahan kasus baru COVID-19 dari 5 provinsi, di antaranya DKI Jakarta dengan 551 kasus baru, Jawa Barat dengan 183 kasus baru, Jawa Timur dengan 156 kasus baru, Banten dengan 124 kasus baru, dan Jawa Tengah dengan 88 kasus baru.

Untuk angka kesembuhan harian bertambah 1.575, sehingga angka kumulatifnya terus meningkat dan kini telah menembus 6 juta orang sembuh atau tepatnya 6.259.019 orang sembuh.

Pada kasus kematian akibat virus Corona hari ini bertambah 10 dengan kumulatif 158.132 yang disumbang dari 8 provinsi.

Angka kematian ini disumbang oleh Sulawesi Utara dan Sumatera Utara masing-masing 2 kematian. Kemudian DKI Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, Riau, Jambi, Papua Barat dengan masing-masing 1 kematian.

2 dari 4 halaman

Kasus Aktif Turun dan Hasil Spesimen

Pada kasus aktif nasional atau pasien COVID-19 membutuhkan perawatan medis pada 2 Oktober 2022 turun 263 kasus, sehingga angka kumulatifnya ikut menurun dikisaran 17.434 kasus.

Selain itu, dari hasil uji laboratorium per hari, spesimen selesai diperiksa (RT-PCR/TCM dan antigen) per hari sebanyak 34.11 spesimen dengan jumlah suspek 1.919 kasus.

Hasil uji per hari jejaring laboratorium berbagai wilayah, jumlah kumulatif spesimen selesai diperiksa mencapai 108.810.849 spesimen. Terdiri dari spesimen positif (kumulatif) sebanyak 12.324.028 pesimen dan spesimen negatif (kumulatif) 94.804.746 spesimen.

Positivity rate orang harian dari RT-PCR/TCM dan Antigen di angka 7,28 persen, lalu positivity rate spesimen mingguan (25 September - 2 Oktober 2022) di angka 6,72 persen. Sementara itu, spesimen invalid dan inkonklusiv (per hari) berjumlah 5 spesimen.

3 dari 4 halaman

Jumlah Orang yang Dites

Untuk jumlah orang yang diperiksa per hari ini, 2 Oktober 2022 ada 17.257 orang dan kumulatifnya 70.844.283 orang. Lalu, pada hasil terkonfirmasi negatif, jumlah kumulatifnya meningkat menjadi 64.409.698 orang, termasuk tambahan hari ini sebanyak 5.935 orang.

Sementara positivity rate orang harian dari RT-PCR/TCM dan Antigen di angka 7,66 persen dan positivity rate orang mingguan (25 September - 2 Oktober 2022) di angka 5,93 persen. Secara sebaran wilayah terdampak masih berada pada 34 provinsi dan 514 kabupaten/kota.

4 dari 4 halaman

Capaian Vaksinasi COVID-19

Pada perkembangan program vaksinasi COVID-19 nasional per 2 Oktober 2022 pukul 12.00 WIB, penerima vaksin ke-1 bertambah 10.190 dengan totalnya melebihi angka 204 juta atau tepatnya 204.605.084 orang.

Penerima vaksinasi ke-2 bertambah 11.602 dengan totalnya melebihi 171 juta atau tepatnya 171.216.741 orang. Kemudian vaksinasi ke-3 bertambah 31.122 totalnya melebihi 63 juta atau 63.640.864 orang.

Vaksinasi dosis 4 bertambah 1.437, totalnya 622.295 orang. Sementara target sasaran vaksinasi berada di angka 234.666.020 orang.