Liputan6.com, Jakarta Keponakan Kaesang Pangarep yakni Jan Ethes Srinarendra dan Sedah Mirah Nasution bertugas membawakan cincin pernikahan untuk sang paman dan istri, Erina Gudono.
Saat melangkah maju dari tempat duduknya, Jan Ethes dan Sedah Mirah nampak semangat. Putra pertama Gibran Rakabuming Raka itu tampak membawa kotak berhias bunga berisikan cincin pernikahan Kaesang dan Erina.
Baca Juga
Sebelum berjalan, Gibran tampak merapikan rambut dan blangkon Jan Ethes. Bersama Sedah Mirah di samping Jan Ethes, kedua cucu Presiden Joko Widodo itu itu sambil tertawa khas anak-anak berjalan menuju pelaminan tempat Kaesang dan Erina duduk.
Advertisement
Dari tempat duduk, ayah dan ibu Sedah Mirah yakni Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu tampak memperhatikan polah anak sulungnya.
Sesampainya menyerahkan kotak cincin tersebut, Erina mengajak Jan Ethes dan Sedah Mirah melambaikan tangan kepada tamu yang datang. Mereka berdua pun tampak berpose seru bersama paman dan tantenya.
Tampak dari tempat duduk, Joko Widodo tampak tersenyum melihat tingkah putra bungsu dan kedua cucunya itu.
Momen kedekatan Jan Ethes dan Sedah Mirah pun tampak terlihat. Keduanya tampak saling melempar tawa kala menemani sang paman memakaikan cincin untuk istrinya.
Warganet: Jan Ethes dan Sedah Mirah Lucu Banget
Kehadiran Jan Ethes di publik memang kerap mencuri perhatian publik. Warganet di Twitter pun mencuitkan soal cucu pertama Jokowi ini. Tak heran nama Jan Ethes bertengger di trending topik Sabtu siang ini.
"Yang nikah Kaesang, tp yg trending malah Jan Ethes😂," cuit pemilik aku Pia.
"Royal wedding pada salfok ke Jan ethes🤭," kata pemilik akun Far.
Publik juga mengungkapkan aksi kompak kedua cucu Jokowi ini amat menggemaskan.
"Jan Ethes ama Sedah Mirah lucu bangeettt 😍🥰 gemeeesssshhhh," cuit pemilik akun @lu**dwian.
"Gw salfok liatin anaknya mba kahiyang rebutan bunga sama jan ethes. Mau pegang bunganya tp gak dibolehin sama jan ethes🤣," cuit @mi**emovse.
Advertisement
Kaesang - Erina Sah Nikah
Akad nikah Kaesang Erina berlangsung pada Sabtu, 10 Desember 2022 siang. Akad nikah Kaesang dengan Erina yang merupakan finalis Putri Indonesia 2022 tersebut digelar di Pendopo Agung Royal Ambarukmo, Yogyakarta.
Kaesang mengucapkan ijab kabul dengan lancar mengikuti ucapan wali nikah Erina yakni Allen Adam Gudono. Kaesang memberikan mahar berupa uang tunai Rp300 ribu; empat batang emas dengan berat 10, 12, 20, 22 gram; dan seperangkat alat salat.
Akad nikah Kaesang dan Erina Gudono adalah Mensesneg Pratikno selaku saksi pihak Erina dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono selaku saksi pihak Kaesang.