Sukses

Profil Linda Yaccarino, CEO Twitter Pengganti Elon Musk yang Pernah Bikin Kampanye Vaksin COVID

Berikut profil Linda Yaccarino CEO Twitter pengganti Elon Musk yang pernah membuat kampanye vaksin COVID.

Liputan6.com, Jakarta - Setelah berbulan-bulan memimpin Twitter, sang CEO perusahaan, Elon Musk telah menunjuk kepala penjualan iklan NBCUniversal, Linda Yaccarino untuk mengambil kendali sebagai CEO. 

Pemilihan Linda Yaccarino, orang dalam industri media dapat menandakan perubahan pada platform microblogging dan terbukti melegakan pengiklan. Sebab, banyak di antaranya meninggalkan Twitter setelah Musk mengambil kendali.

Twitter telah memberhentikan sekitar tiga perempat stafnya. Pengguna mengeluh tentang perubahan suasana Twitter di tengah perubahan besar yang dipimpin Musk.

Lantas, apakah Yaccarino akan memulihkan suasana Twitter seperti sebelum kepemimpinan Elon Musk atau mengubah Twitter menjadi sesuatu yang lain sama sekali? Ini akan menjadi pertanyaan kunci dari masa jabatan Yaccarino nanti.

Di sisi lain, ada rasa penasaran terhadap sosok Yaccarino, pengganti Elon Musk ini.

Berikut Profil Linda Yaccarino, CEO Twitter Pengganti Elon Musk

Pada 2018, Yaccarino ditunjuk oleh Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, untuk menjalani masa jabatan dua tahun di Council on Sports Fitness and Nutrition.

Sebagai ketua Ad Council, Yaccarino juga bermitra dengan Gedung Putih Biden pada 2021 untuk membuat kampanye vaksin COVID yang menampilkan Paus Francis, dikutip dari The Washington Post pada Jumat 12 Mei 2023.

Elon Musk dan Yaccarino telah berkolaborasi sebelumnya. Keduanya muncul di atas panggung bersama di Miami Beach bulan lalu untuk sebuah pembicaraan yang disebut Twitter 2.0: From Conversations to Partnerships, yang diiklankan sebagai 'percakapan intim' tentang peran Twitter dalam budaya dan masa depannya bagi para pemasar.

NBCUniversal juga baru-baru ini memperluas kemitraannya dengan Twitter untuk Olimpiade Paris 2024, sebuah langkah yang disinggung Yaccarino dalam tweet Musk minggu lalu.

2 dari 4 halaman

Jalin Kemitraan dengan Apple News sampai Snapchat

Linda Yaccarino adalah ketua periklanan dan kemitraan global di NBCUniversal, di mana dia mengawasi 2.000 pekerja di sebuah tim yang telah menghasilkan lebih dari $100 miliar penjualan iklan, menurut profilnya di situs web perusahaan.

Timnya telah menjalin kemitraan antara lain dengan Apple News, BuzzFeed, Snapchat, dan Twitter.

Beberapa penggemar Musk memusatkan perhatian pada pekerjaan Yaccarino dengan World Economic Forum (WEF), sebuah organisasi pialang kekuatan politik dan pemimpin bisnis global yang dikritik Musk, sebagai tanda bahwa dia akan mengembalikan Twitter ke cara lama atau merusak kebebasan berbicara Musk.

Habiskan Dua Dekade di Periklanan dan Pemasaran

Di WEF, Yaccarino mempromosikan globalisasi dan menjadi tuan rumah forum Davos tahunan. Ia menjabat sebagai Taskforce on the Future of Work dan duduk di komite untuk media, hiburan, dan budaya, menurut profil LinkedIn-nya.

Lulusan Pennsylvania State University, Yaccarino memulai kariernya di industri media sebagai pekerja magang di departemen perencanaan media NBCUniversal, di mana, katanya kepada Salesforce, 'hubungan cintanya' dengan media dimulai.

Ia menghabiskan hampir dua dekade dalam periklanan, pemasaran, dan akuisisi di Turner sebelum pindah kembali ke NBC, tempat dia bekerja selama lebih dari satu dekade.

3 dari 4 halaman

Pembicaraan Elon Musk dan Linda Yaccarino

Menurut sejumlah sumber anonim yang mengetahui tentang hal ini, Yaccarino dan Elon Musk telah berdiskusi selama berminggu-minggu. Bahkan, bulan lalu, Linda Yaccarino sempat mewawancarai Elon Musk di atas panggung di sebuah acara periklanan di Miami, AS.

Sebelumnya, Elon Musk memang telah memilih seorang CEO Twitter, namun dia tidak mengungkap namanya.

"Dia akan mulai dalam enam minggu," kata Elon Musk, yang menyebut dirinya juga bakal tetap terlibat sebagai Executive Chair dan CTO. Dalam hal ini, Elon Musk akan tetap mengawasi produk dan software Twitter, meski sudah tidak lagi menjabat sebagai CEO.

Mengutip The New York Times, Jumat (12/5/2023), sosok Yaccarino menjadi advokat industri periklanan untuk menemukan cara lebih baik dalam mengukur efektivitas periklanan. Sebagai kepala penjualan NBCUniversal, Linda menjadi kunci dalam peluncuran layanan streaming Peacock, yang sebelumnya didukung iklan perusahaan

4 dari 4 halaman

Pegang 3 Jabatan Chairman

Linda Yaccarino menempuh pendidikan di Penn State University, tepatnya di bidang liberal art dan telekomunikasi.

Pengalamannya bukan itu saja, dia juga berkarier selama 19 tahun di Turner Entertainment dan mendapat kredit karena kemampuannya menghadirkan operasi penjualan iklan jaringan sebagai masa depan digital.

Sumber lain, yakni berdasarkan cuitan di akun Twitter pemerhati industri teknologi Aakash Gupta (@aakashg0), menyebut bahwa Linda Yaccarino memegang tiga jabatan chairman penting yang membuatnya akan begitu brilian di Twitter.

Pertama, dia adalah Chair Advertising Council's Board of Directors. Jabatan ini bakal membantu Elon Musk untuk mendukung perkembangan periklanan Twitter, yang bukan merupakan keahlian Elon Musk.

Jabatan chairman lain yang diemban Linda Yaccarino adalah chairman kelompok kerja World Economic Forum. Jabatan ini akan memberinya kemampuan untuk terhubung dengan semua orang penting, mulai dari pengusaha hingga politisi.

Video Terkini