Liputan6.com, Jakarta - Aktor Korea Selatan Kim Seon Ho memerankan peran antagonis di film The Childe yang akan tayang pada 21 Juni 2023 mendatang.
Seperti diketahui, Kim Seon Ho punya kemampuan akting yang diakui para penonton. Meski begitu, ini merupakan pertama kalinya sang aktor membintangi peran antagonis.
Baca Juga
Tak heran, peran di The Childe tampaknya cukup menantang bagi aktor kelahiran 1986 itu.
Advertisement
Salah satunya adalah ketika Kim Seon Ho harus akting mengumpat atau berbicara kasar. Bahkan, sang bintang drama Korea Start-Up menyebut akting berbicara kasar ialah tantangan terbesar ketika syuting film The Childe itu.
“Saat aku sedang membaca naskahnya, sutradara mengatakan bahwa adegan saat aku mengutuk (berbicara kasar) agak canggung,” ungkap Kim Seon Ho, seperti melansir Naver pada Rabu, 14 Juni 2023.
“Dia tersenyum dan berkata, 'Cara bicaramu yang biasa terlalu ramah.’ Jadi, di sini dibutuhkan lebih banyak akting marah daripada ramah,” dia melanjutkan.
Warganet Tak Heran, Sebut Kim Seon Ho Memang Anak Baik
Sejak namanya makin dikenal lewat drama Korea Start-Up, Kim Seon Ho mendapat julukan ‘Anak Baik’.
Julukan ini berasal dari ungkapan karakter nenek Dalmi (Suzy) di drama 2020 itu yang selalu menyebut Han Ji Pyeong (Kim Seon Ho) sebagai anak baik.
Menurut warganet, tak hanya untuk karakter Han Ji Pyeong, julukan tersebut juga sangat cocok untuk Kim Seon Ho.
“Satu-satunya aktor yang vibesnya tuh bener-bener adem banget kek lantai masjid. Definisi ‘Anak Baik’ yang sesungguhnya, kalem, sopan, nyenengin, apa adanya,” cuit @rh**** disukai puluhan akun lain.
“Susah memang orang yang kesabarannya setebal 1000 lapis tembok Cina disuruh ngomong kasar,” kicauan @fai*****ions mengundang tawa.
Kim Seon Ho Juga Berhasil Atasi Takut Ketinggian
Tak hanya dalam akting berkata kasar, ternyata ketinggian juga merupakan hal menantang bagi Kim Seon Ho selama syuting.
"Sepertinya sulit untuk mengatakan bahwa aku mengatasi ketakutanku akan ketinggian,” ungkap Kim Seon Ho.
“Ada adegan di mana aku melompat dari jembatan yang harus difilmkan beberapa kali karena aku terlihat sangat ketakutan,” lanjutnya.
Namun, film The Childe yang sudah usai syuting dan tinggal tayang membuktikan sang aktor berhasil menaklukan ketakutannya.
Kim Seon Ho Luwes Berakting dengan Senjata
Meski ada beberapa tantangan, Kim Seon Ho disebut sangat apik saat akting memegang senjata.
“Sutradara meminta 'Childe' untuk menjadi karakter profesional, jadi alangkah baiknya jika tindakan dan perilakunya terkendali dan rapi,” kata Kim Seon Ho.
“Aku mengambil beberapa kali (adegan) untuk menunjukkan gerakan yang lebih teratur,” dia menambahkan.
Adegan dengan senjata membuat sang aktor mengenang hari-hari sebagai asisten pelatih selama wajib militer (wamil). Jadi, tak heran, memegang senjata bukan lagi hal baru untuk Kim Seon Ho.
Advertisement
Kim Seon Ho Sudah Lama Ingin Bintangi Film Genre Noir
Ternyata, Kim Seon Ho sudah lama ingin mencoba peran di film bergenre noir. Seperti diketahui, film The Childe akan tayang sebagai film noir.
“Aku suka film noir berkat 'Godfather', 'The Irishman', 'Infernal Affairs’,” kata Kim Seon Ho.
Adapun film noir adalah gaya film Amerika dari tahun 1940-an dan 1950-an yang menampilkan detektif, lingkungan kotor, pencahayaan redup, dan nada tragis, seperti melansir NFI.
Genre ini umumnya mengembangkan motif dan kiasan sinematik yang unik.
The Childe, Debut Film Kim Seon Ho
Film The Childe mengisahkan Childe yang merupakan seorang pemburu misterius dan beberapa pasukan lainnya.
Mereka memulai misi terpisah yang bertujuan untuk mengejar Marco, seorang petinju yang melakukan perjalanan dari satu arena ilegal ke arena lain di Filipina.
Berperan sebagai Childe, Kim Seon Ho akan beradu akting dengan aktor pendatang baru Kang Tae Joo yang memerankan Marco.
Tak hanya itu, hadir pula beberapa aktor dan aktris lainnya seperti Kim Kang Woo, berperan sebagai Isa Han, dan Go Ara, seorang wanita misterius bernama Yun Ju.
Disutradarai oleh Park Hoon Jung, film The Childe akan membuat penonton penasaran melihat Childe dan Marco yang saling terhubung. Film ini tayang di bioskop mulai 21 Juni 2023.
Advertisement