Sukses

Viral Unggahan Instagram Komika Arif Alfiansyah Sang “Kembaran” Asnawi Bahar, Kapten Timnas Indonesia di Laga VS Argentina

Unggahan foto komika Arif Alfiansyah viral lantaran memparodikan Kapten Timnas Indonesia di Laga VS Argentina, Asnawi Mangkualam Bahar.

Liputan6.com, Jakarta Unggahan foto komika Arif Alfiansyah viral lantaran memparodikan Kapten Timnas Indonesia di Laga VS Argentina, Asnawi Mangkualam Bahar yang sedang berbicara kepada pesepakbola Singapura.

Dalam foto tersebut, Arif meniru pose Asnawi Bahar yang tersenyum lebar sambil berbicara kepada seorang pemain Singapura. Seperti Asnawi, dalam foto tersebut Arif juga mengenakan baju merah.

Sementara, pemain Singapura diparodikan oleh komika Yono Bakrie. “Cast pemain Singapura @yonobakrie,” tulis Arif. Agar semakin mirip, Yono juga mengenakan kaos biru seperti baju tim Singapura.

Warganet Bilang Keduanya Mirip

Saking miripnya, tak sedikit warganet yang mengatakan bahwa Arif dan Asnawi adalah saudara kembar.

“Ternyata dugaanku bener Asnawi kembar,” tulis pengguna Instagram.

“Anjay, dari kemarin gue kira Asnawi sodara lu bang, abis mirip banget,” kata warganet lainnya.

“Sumpah mirip buanget lo.”

“Lah iya mirip.”

“Bisa mirip gini.”

Bahkan, ada penggemar dari Malaysia yang mengira bahwa Arif dan Asnawi adalah orang yang sama.

“Saya orang Malaysia. Saya fan @arif_alfiansyah. Pertama kali saya tonton game timnas Captain-nya @asnawi_bhr …iya, saya fikirkan itu @arif_alfiansyah … Congrats timnas,” tulisnya di kolom komentar.

2 dari 4 halaman

Mengenal Asnawi Mangkualam Bahar

Asnawi Mangkualam Bahar adalah pemuda Makassar yang lahir pada 4 Oktober 1999.

Sepanjang 2019, prestasi gemilang telah ia perlihatkan di lapangan hijau. Tak hanya di level klub bersama PSM Makassar, ia juga tampil prima bersama Timnas Indonesia.

Sepanjang musim 2019, Asnawi mampu meyakinkan pelatih PSM saat itu, Darije Kalezic. Asnawi Bahar dipercaya bermain sebanyak 18 kali untuk mengisi posisi bek kanan.

Sebagai pemain belakang, Asnawi Bahar memiliki keunggulan melancarkan transisi dari bertahan ke menyerang. Bahkan, tak jarang Asnawi Bahar menjadi kreator serangan PSM dari sektor sayap.

3 dari 4 halaman

Prestasi Asnawi Bahar

Sepanjang 2019, Asnawi Bahar tercatat mampu mencetak satu gol dan satu assist. Berkat penampilan itulah namanya masuk dalam daftar kandidat pemain muda favorit Indonesian Soccer Awards 2019 persembahan Indosiar, Bola.com, Liputan6.com, Vidio, dan Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI).

Asnawi Mangkualam Bahar juga menjadi salah satu aktor penting dalam kemenangan Timnas Indonesia U-22 atas Singapura pada laga kedua Grup B SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Kamis 28 November 2019.

Baru-baru ini, penampilan Asnawi saat membela timnas Indonesia ketika menjamu Argentina di laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Senin 19 Juni 2023 juga memukau banyak orang.

Meski kalah 0-2, Kapten skuad Garuda mendapat pujian saat terlibat duel dengan wonderkid Argentina, Alejandro Garnacho.

Pemain Manchester United itu masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-60 dan beroperasi di sisi kiri serangan Tim Tango.

Namun, Asnawi mampu menghadang Garnacho dengan tekel-tekel bersih dan antisipasi baik, membuat mega bintang asal Manchester United itu mati kutu alias tidak berkutik.

4 dari 4 halaman

Mengenal Arif Alfiansyah

Berbeda dengan Asnawi Bahar, Arif Alfiansyah terkenal sebagai komika dan konten kreator komedi.

Pria kelahiran 26 Februari 1990 ini mulai dikenal setelah membuat video-video cover lagu yang unik. Jika kebanyakan penyanyi membawakan lagu dengan suara merdu, maka Arif kebalikannya.

Ia membawakan lagu-lagu populer dengan suara sumbang dan tidak masuk ke instrumen musiknya. Meski suaranya sumbang, ia tetap bernyanyi dengan ekspresi sedih atau serius sesuai dengan tema lagu. Video-video inilah yang menghibur banyak warganet dan membuatnya terkenal sebagai konten kreator.

Pada 2014, Arif Alfiansyah mengikuti kompetisi Stand Up Comedy Indonesia Season 4 di salah satu stasiun teve. Namun, ia tak berhasil menjadi juara pertama.

Tak berhenti di situ, pada 2016, Arif kembali mengikuti kompetisi serupa, yakni Stand Up Comedy Academy Indosiar. Namun, Arif kembali gagal di babak 13 besar.