Sukses

Tanggal 1 November Hari Vegan Sedunia, Ini Sejarah dan Tujuannya

World Vegan Day atau Hari Vegan Sedunia diperingati setiap tanggal 1 November. Peringatan ini ditujukan untuk para masyarakat vegan yang tidak mengonsumsi dan memakai pernak pernik hewani.

Liputan6.com, Jakarta - World Vegan Day atau Hari Vegan Sedunia diperingati setiap tanggal 1 November. Peringatan ini ditujukan untuk para masyarakat vegan yang tidak mengonsumsi dan memakai pernak pernik hewani.

Selain itu, peringatan ini juga sebagai momentum masyarakat vegan berkampanye soal peralihan dari produk hewani ke nabati.

Pengertian vegan sendiri adalah orang yang tidak makan dan memakai sama sekali daging hewan seperti unggas, ikan, bahkan telur dan susu. Berbeda dengan vegetarian, yang sebatas menghindari santapan daging dan beberapa diantaranya tetap mengonsumsi produk hewani.

Tujuan masyarakat vegan enggan bersinggungan dengan produk hewani, karena mereka tidak ingin melihat hewan menderita untuk kebutuhan manusia. Oleh karena itu, Hari Vegan Sedunia diadakan sebagai perayaan sekaligus kampanye kepada masyarakat untuk melindungi hewan.

Berbicara mengenai perayaan Hari Vegan Sedunia, sebenarnya apa sejarah dibalik peringatan ini?

Sejarah Hari Vegan Sedunia

Ide Hari Vegan Sedunia berasal dari dua anggota The Vegetarian Society Inggris bernama Donald Watson dan Elise Shrigley. Meski telah bergabung sejak 1944, mereka cenderung tidak sejalan dengan komunitas itu yang mengadopsi gaya hidup vegetarian.

Watson dan Shrigley justru mengadopsi gaya hidup yang lebih ketat lagi yakni vegan alias menghindari produk terbuat atau diuji pada hewan.

Hari Vegan Sedunia yang pertama diciptakan untuk menandai peringatan 50 tahun organisasi tersebut, yang diadakan pada 1 November 1994. Pada 1994, Ketua Masyarakat Vegan di Inggris Louise Wallis menetapkan 1 November sebagai Hari Vegan Sedunia atau World Vegan Day. 

Wallis pun menegaskan, bahwa tujuannya bukan sekadar untuk keberlangsungan asosiasi ini. Namun juga, dikutip dari laman Vegan Day pada Rabu, (1/11/2023) untuk menarik perhatian bahwa kata 'vegan' telah masuk ke dalam bahasa Inggris saat itu.

2 dari 6 halaman

Penetapan Hari Vegan Sedunia

Wallis pun akhirnya menetapkan tanggal 1 November sebagai Hari Vegan Sedunia. Pemilihan tanggal tersebut, karena jatuh tepat diantara 31 Oktober yang diperingati Halloween dan 2 November Mexican Day of the Dead.

Sejak saat itu, tepatnya tanggal 1 November 1994, World Vegan Day telah memberikan kesempatan yang baik bagi vegan di seluruh dunia untuk merayakan dan mempromosikan veganisme dengan segala aspek positifnya.

3 dari 6 halaman

Vegan Aksi Melindungi Hewan

Hari Vegan Sedunia bukan hanya tentang pertukaran ide sesama vegan. Sejauh ini hanya sedikit yang memiliki akses terhadap cara hidup vegan, sehingga komunitas tersebut merasa perlu ada informasi atau sosialisasi.

Hari Vegan Sedunia ada karena ingin memperlihatkan fakta, bahwa setiap individu dapat berkontribusi untuk perlindungan hewan dan lingkungan.

Selain itu yang terpenting bagi mereka adalah bagaimana perayaan Hari Vegan Sedunia ini masyarakat mendapatkan perspektif tentang dunia vegan.

4 dari 6 halaman

Sejumlah Artis yang Memutuskan untuk Vegan

Para vegan menurut seorang ahli diet, Lauren Manaker, RDN, haruslah berhati-hati. Veganisme akan kehilangan sejumlah nutrisi seperti vitamin B12, zat besi, asam lemak omega-3, kalsium, dan seng yang sebagian besar berasal dari hewani, meskipun juga ditemui dalam sumber nabati.

Namun, tetap ada beberapa artis yang mengungkapkan ke publik bahwa dirinya memilih menjadi vegan. Berikut ini dilansir dari Everday Health pada Rabu, 1 November 2023:

1. Ariana Grande

Penyanyi wanita ini telah menjadi vegan sejak 2013. Dalam sebuah wawancara ia mengungkapkan alasannya menjadi vegan lantaran kecintaannya pada hewan.

“Saya mencintai binatang lebih dari mencintai kebanyakan orang, tidak bercanda,” katanya.

Ariana juga menjelaskan bagaimana ia makan. Katanya ia selalu memesan buah, sayur, dan salad saja ketika di luar.

Bukti kecintaannya tersebut terlihat ketika Ariana menjadi salah satu pendiri Orange Twins Rescue, yaitu sebuah organisasi penyelamatan hewan nirlaba di Los Angeles.

 

5 dari 6 halaman

2. Demi Moore

 

Gaya hidup aktif Demi Moore, dilansir dari Women Health, hanyalah salah satu cara dia menentang usianya. Menginjak hampir 60 tahun, hal vegan ini berhasil dilakukan Demi Moore.

6 dari 6 halaman

3. Billie Eilish

Penyanyi ini dibesarkan sebagai vegetarian dan memutuskan untuk menjadi vegan pada tahun 2013. Melalui akun Instagram pribadinya, Billie terus menyebarkan kesadaran tentang peternakan dan hewan.

4. Sadie Sink

Bintang The Stranger Things ini mengatakan kepada majalah Elle, bahwa dia beralih ke pola makan vegetarian pada usia 13 tahun.

Setahun kemudian, dia membuat keputusan untuk menjadi vegan juga. Tak lupa Sadie pun menyuarakan hak-hak hewan yang penuh semangat menggunakan akun Instagram pribadinya. Ia menyuarakan tentang kesadaran hal-hal seperti rehabilitasi dan kekejaman hewan.

Video Terkini