Liputan6.com, Jakarta - Ling Tien Kung adalah terapi yang dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit jika dilakukan secara rutin.
Ling Tien Kung bukanlah olahraga, melainkan sebuah terapi yang melatih tubuh untuk melakukan gerakan-gerakan tertentu. Gerakan ini membuat pasokan tenaga atau energi kehidupan dapat diisi ulang.
Baca Juga
Terapi Ling Tien Kung dapat dilakukan oleh semua orang termasuk lanjut usia (lansia) karena gerakannya sederhana tapi efektif.
Advertisement
Menurut penemu Ling Tien Kung, Awiek Wijaya, manusia mempunyai energi kehidupan yang menjadi sumber tenaga bagi organ tubuhnya.
“Kalau organ cukup energinya, tensinya bagus, maka organ akan berfungsi dengan baik, dan tubuh orang tersebut menjadi sehat,” kata Awiek mengutip keterangan tertulis di laman resmi Institut Pertanian Bogor (IPB) Jumat (2/2/2024).
Melihat manfaat tersebut, Persatuan Pensiun Pegawai IPB University (P3IPB) mengadakan terapi Ling Tien Kung setiap hari Sabtu setiap dua minggu sekali.
Kegiatan ini dilakukan di halaman kampus IPB Baranangsiang dan dimulai pukul 07.15 WIB. Terapi ini dipandu langsung oleh instruktur dari Sasana Satria Mandiri Bogor, Dr. H Iwan Setiawan.
Senior P3IPB, Tien Guhardja mengatakan bahwa usai menjalani terapi Ling Tien Kung, tubuhnya merasa jadi lebih sehat.
“Nafsu makan saya lebih baik, kaki tidak terasa pegal, dan sakit kepala pun hilang,” kata Tien.
Dia pun mengajak para peserta untuk terus berlatih Ling Tien Kung di rumah agar terapinya efektif.
Banyak Peminat
Terapi Ling Tien Kung di lingkungan anggota P3IPB juga dilaksanakan di Komplek Sindangbarang I IPB, Loji. Tepatnya di halaman Gedung Serba Guna setiap hari Rabu mulai pukul 07.30 WIB. Pesertanya berasal dari anggota P3IPB dan warga sekitar kompleks.
Pengikut terapi Ling Tien Kung semakin bertambah. Pada pelatihan bersama yang dilaksanakan di kawasan Bogor Raya tahun lalu, di halaman Kampus IPB Baranangsiang, peserta yang hadir berjumlah 635 orang. Ini melebihi target yang ditetapkan sebanyak 500 peserta.
“Mari isi ulang pasokan tenaga tubuh melalui terapi Ling Tien Kung bersama P3IPB, agar tetap sehat dan bugar di usia berapa pun.”
Advertisement
Dikenal dengan Senam Empet-Empet Anus
Salah satu induk organisasi terapi Ling Tien Kung juga sempat menyambangi Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) pada 2023.
Melansir laman resmi Kemenpora, Ling Tien Kung atau yang juga bisa dikenal senam Empet-Empet Anus adalah gerak terapi yang memusatkan latihan pada gerakan anus yang diyakini sebagai pusatnya kesehatan manusia.
Gerakan-gerakan dalam Ling Tien Kung memiliki fungsi yang bermacam-macam. Gerakannya terlihat mudah, misalnya berjongkok sambil berjinjit dan empet-empet anus, merentangkan tangan ke samping, atau menekuk satu kaki dalam posisi berdiri.
Lien Tien Kung sendiri meskipun terlihat sederhana tapi sangat kaya akan manfaat untuk hidup lebih sehat.
Dapat Apresiasi dari Kemenpora
Asisten Deputi Pengelolaan Olahraga Rekreasi Kemenpora, Suryati mengatakan, Ling Tien Kung memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan.
"Kita tahu Ling Tien Kung sangat besar sekali manfaatnya untuk kesehatan tubuh kita. Oleh karena itu saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Ling Tien Kung yang sudah beberapa kali ikut membugarkan masyarakat di Kemenpora," katanya dalam keterangan resmi.
Suryati merasa senang terapi Ling Tien Kung sendiri sudah banyak dikenal masyarakat dan anggotanya terus bertambah.
"Saya mendengar anggota Ling Tien Kung terus bertambah, seperti di Tangerang dan Bekasi. Saya harap Ling Tien Kung terus disukai masyarakat," tambahnya.
"Kemenpora mengucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu semua yang terus membantu mengajak masyarakat untuk hidup sehat dan bugar. Kemenpora tidak bisa bekerja sendiri, peran bapak dan ibu semua sangat penting untuk mewujudkan Indonesia Bugar 2045," tutup Suryati.
Advertisement