Sukses

Pria Humoris Lebih Suka Pacaran Singkat dan Tak Mau Serius

Wanita senang dengan pria yang humoris. Namun, pria yang lucu ternyata dianggap senang dengan hubungan jangka pendek.

Wanita senang dengan pria yang humoris. Namun, rupanya penelitian membuktikan bahwa pria lucu dianggap hanya senang dengan hubungan jangka pendek.

Sebuah penelitian dilakukan yang dilakukan masyarakat Psikologi di University of Stirling, Inggris menemukan, pria yang lucu dianggap lebih menarik, tapi hanya dianggap sebagai selingan dalam hubungan yang singkat dibanding hubungan yang serius.

Pria dan wanita yang merupakan mahasiswa jurusan psikolog ini divideokan saat menjelaskan dua barang yang akan dibawa ke pulau terpencil dan alasannya. Peserta bisa memilih membawa cokelat, hairspray, atau kantong plastik.

Para siswa ini tak diberitahu bahwa mereka diikutsertakan dalam penelitian tentang humor. Sebagian berusaha memberikan jawaban yang lucu.

Hasilnya, pria lucu yang terlihat dari jawaban yang diberikan dinilai lebih menarik lawan jenisnya, terutama ketika dihakimi kalau pria itu berpotensi terlibat hubungan jangka pendek dibanding jangka panjang.

Kemudian, kelompok terpisah diminta menilai tanggapannya seberapa menarik komentarnya dan direkam.

Seperti dikutip Teleghraph, Selasa (30/4/20013), merekam dengan video juga memberikan perbedaan. Pria yang direkam dengan video dianggap lebih lucu dibanding yang hanya mengambil rekaman suara dan memberikan foto pribadi. Dan pria lucu dianggap paling menarik dan mudah menggoda.

Humor ditafsirkan sebagai sekadar godaan dan ini bisa diartikan sebagai kecenderungan minat pada hubungan jangka pendek karena memperlihatkan kesan yang tidak serius.

Hasil penelitian itu dipublikasikan dalam majalah Psychologist. Dan penelitian itu juga mengungkapkan sisi wanita yang lucu. Pria sering menganggap wanita jenis ini lebih tertarik dengan hubungan jangka pendek.

(Mel/Abd)
    Video Terkini