Sukses

Makan Buah, Bisa Sebelum atau Sesudah Makan

Kebanyakan orang beranggapan makan buah sebaiknya sesudah makan. Namun, ada pula yang beranggapan bahwa ada baiknya makan buah sebelum makan besar..

Kebanyakan orang beranggapan makan buah sebaiknya sesudah makan. Namun, ada pula yang beranggapan bahwa ada baiknya makan buah sebelum makan besar.

Menurut spesialis gizi klinik, dr. Samuel Oetoro, Sp. GK, kapan pun Anda mau makan buah, baik itu sebelum dan sesudah makan, tak jadi masalah.

"Sistem pencernaan manusia sudah diciptakan sempurna oleh Tuhan. Maka, konsumsi buah dapat kapan saja. Mau itu sebelum kita makan, atau sesudah kita makan," jelas Samuel, kepada Liputan6.com, yang ditulis Rabu (1/5/2013)

Tapi, ada kondisi di mana seseorang harus mengetahui keadaan tubuhnya, dapat menerima buah itu masuk ke dalam tubuhnya.

Untuk orang yang memiliki masalah lambung, konsumsi buah sebaiknya sesudah makan agar tidak menaikkan asam lambung. Nah, untuk yang obesitas, ada baiknya mengonsumsi buah sebelum makan.

"Makan buah seperti apel sebelum makan, itu baik untuk yang obesitas. Apel menyerap ke dinding lambung, yang membuat orang tersebut kenyang," terang Samuel.

Jadi, pada saat merasa kenyang, dia tak akan mau melanjutkan makan.

(Adt/Abd)
    Video Terkini