Sukses

Para Puteri Indonesia, Nasi Tak Bikin Gemuk Asal...

Jika kebanyakan wanita memilih berdiet dengan tidak mengonsumsi nasi dan hanya makan sedikit saja, tak berlaku bagi Nila dan Marisa

Jika kebanyakan wanita memilih berdiet dengan tidak mengonsumsi nasi dan hanya makan sedikit, hal seperti itu tak berlaku bagi dua gadis cantik finalis Puteri Indonesia 2013, Nila Veronica dan Marisa Sartika Maladewi.

"Kalau saya justru harus makan nasi. Soalnya dari kecil sudah dianjurkan untuk sarapan, makan siang, dan makan malam. Hanya saja, porsinya yang dikurangi," terang Nila Veronica, saat diwawancarai Liputan6.com, yang ditulis Rabu (26/6/2013)

Dari sekian banyak pelaku diet, wanitalah yang memang paling banyak melakukannya.  Tapi sayangnya, banyak dari wanita itu yang salah dalam menerapkan diet yang sesungguhnya. "Saya sih nggak ada diet khusus ya, makan ya makan saja. Terlebih saya berasal dari Palembang. Saya paling senang makan pempek, yang sudah jelas itu semua digoreng," ujar Marisa.

Soal berat badan yang biasanya mudah gemuk bila kerap mengonsumsi nasi, para gadis ini menjawab.

"Gemuk? Enggaklah. Walaupun saya suka makan yang digoreng, terutama pempek, saya kan juga aktif berolahraga. Jadi ya, santai saja," terang Marisa, yang kini didapuk menjadi Puteri Indonesia Lingkungan 2013.

"Saya makan nasinya hanya di rumah. Kalau di luar, nasinya enggak, lauknya saja. Kalau sudah malam, dan kira-kira pagi sampai siang tidak terlalu banyak kegiatan, saya makan buah-buahan saja," jelas Nila, perempuan yang pernah menjabati None DKI Jakarta 2011 silam.

Lagi pula, kedua gadis cantik ini adalah dua perempuan yang memiliki hobi yang sama, yaitu jogging.

Nila yang kini duduk di bangku S2 Corporate Communication LSPR, memilih untuk rutin jogging di alam terbuka. Karena menurutnya, jogging di alam terbuka dapat dilakukannya kapan saja, mengingat jadwalnya yang super padat.

Sedangkan Marisa, perempuan jebolan Agrobisnis Universitas Sriwijaya, Palembang, Sumatera Selatan, kebalikan dari Nila, yang lebih banyak menghabiskan waktu untuk jogging di atas treadmill yang ada di pusat kebugaran.

"Saya fitness 4 sampai 5 kali dalam seminggu. Kalau mau jogging keluar, ya terkadang memang di luar juga," tutupnya.

(Adt/Abd)