Sukses

Alicia Silverstone Bantu Ibu yang Mau Dapat ASI dari Vegan

Pentingnya ASI semakin dirasakan kaum wanita, termasuk Alicia Silverstone. Ia pun berusaha membantu kaum ibu yang menyusui an

Pentingnya Air Susu Ibu (ASI) semakin dirasakan kaum wanita, termasuk Alicia Silverstone. Ia pun berusaha membantu kaum ibu yang menyusui anaknya tapi vegetarian (vegan).

Silverstone meluncurkan situs layanan berbagi ASI untuk ibu yang vegan dalam menemukan donor yang gaya hidupnya sama.

Wanita berusia 36 tahun itu kini memiliki seorang anak dan di dalam blognya melalui Kind Mama Milk Share mengatakan, kaum ibu bisa mendapatkan ASI dari ibu yang juga sama-sama vegan.

"Karena kami adalah komunitas yang berjiwa cantik yang mengetahui pentingnya makanan sehat," tulisnya seperti dikutip Dailymail, Kamis (4/7/2013).

"Saya mengatakan kami membatu mendukung ibu dan anak yang membutuhkan bantuan selama waktu terpenting di dalam hidupnya".

Di situsnya, aktris Clueless itu menjelaskan, ia mendapat ide berbagi ASI itu ketika teman vegannya yang baru saja menjalani operasi pengurangan payudara kesulitan memproduksi ASi untuk bayinya.

"Dia mencoba menjangkau komunitas untuk donor ASI," tulisnya.

"Tapi, itu hampir mustahil untuk mencari tahu jenis pilihan gaya hidup para donor".

"Setelah usahanya yang menjaga dirinya hidup sehat, dia merasa punya hak untuk menuntut yang lebih baik untuk bayinya".

Anak laki-laki Silverstone kini berusia satu tahun dan diberi nama Bear Blu. Istri dari Christopher Jarecki itu mendorong agar ibu vegan memosting di blognya jika membutuhkan donor ASI atau ingin berbagi ASInya.

Sebenarnya, situs berbagi dari Silverstone bukanlah yang pertama di AS. Menurut New York Times, bank susu online kini semakin populer. Tapi, menyusui Anda dengan ASI orang asing bisa berisiko, karena susu bisa membawa bakteri dan penyakit.

Beberapa bank susu menawarkan ASI vegan atau ibu vegan bisa beralih dari susu formula ke kedelai jika berjuang menyusui.

Pada 2009, Silverstone menerbitkan buku `The Kind Diet` tentang vegan dan nutrisi. Dia juga telah sering mengumbar teknik pengasuhan dengan premastication, yakni tindakan mengunyah makanan sebelum makan melalui mulut kepada anaknya. Namun, aktris itu dikritik ketika memposting video tentang hal tersebut,


(Mel/*)