Ada hal menarik dari Kate Middleton saat tampil di publik pertama kali usai melahirkan bayi lelaki yang akan menjadi putra mahkota di masa depan.
Kate tampak anggun saat menunjukan putra pertamanya di depan Lindo Wing, Rumah Sakit St Mary, London. Tak tergores wajah lelah atau kesakitan di wajahnya, ia selalu menebar senyum ke warga Inggris dan pers yang sudah setia menunggu di depan rumah sakit.
Kate memang melahirkan di usia yang terbilang matang yakni di usia 31 tahun. Mungkin itupula yang membuatnya terlihat bermanja-manja dengan tubuhnya usai melahirkan.
Berikut beberapa hal luar biasa dari diri Kate usai melahirkan sang bayi lelaki seperti dirangkum dari berbagai sumber Rabu (24/7/2013):
1. Cukup semalam di rumah sakit
Kate masuk rumah sakit Senin 22 Juli 2013 pukul 06.00 pagi dan keluar dari rumah sakit Selasa 23 Juli pukul 19.20 waktu setempat atau hanya menginap semalam di rumah sakit. Kate tak perlu berlama-lama di rumah sakit dan memilih untuk pemulihan usai melahirkan di rumah.
2. Gayanya santai dan segar, tak terlihat raut wajah kesakitan usai melahirkan
Kate selalu menebar senyum dan tak memperlihatkan rasa sakit di wajahnya. Jalannya pun seperti biasa. Padahal kebanyakan ibu yang habis melahirkan jalannya sungguh hati-hati, namun itu tak terlihat pada Kate.
3. Kate tak ingin menutupi perutnya yang masih buncit
Statusnya sebagai istri pangeran tak membuat ia harus `jaim` di depan publik. Kate tak malu memperlihatkan perut buncitnya dengan mengenakan gaun polkadot yang memperlihatkan pinggangnya.
Kate saat tampil di depan publik juga masih fashionable seperti mengenakan wedges berwarna nude.
4. Sewaktu hamil muda Kate mengalami Morning sickness akut, tapi setelah melahirkan tak terlihat mimik manja sebagai ibu baru
Dari sisi mental, Kate terlihat siap menghadapi sorotan publik. Ia tampak tertawa lebar dan dengan bangga menceritakan anaknya kepada media.
Saat jalan, Kate juga tak dituntun suami tercintanya. Ia terlihat mandiri. Rencananya, Kate dan William juga tak akan menggunakan pengasuh. Keduanya akan mengandalkan keluarganya dalam membantu mengurus putranya.
(Mel/*)
Kate tampak anggun saat menunjukan putra pertamanya di depan Lindo Wing, Rumah Sakit St Mary, London. Tak tergores wajah lelah atau kesakitan di wajahnya, ia selalu menebar senyum ke warga Inggris dan pers yang sudah setia menunggu di depan rumah sakit.
Kate memang melahirkan di usia yang terbilang matang yakni di usia 31 tahun. Mungkin itupula yang membuatnya terlihat bermanja-manja dengan tubuhnya usai melahirkan.
Berikut beberapa hal luar biasa dari diri Kate usai melahirkan sang bayi lelaki seperti dirangkum dari berbagai sumber Rabu (24/7/2013):
1. Cukup semalam di rumah sakit
Kate masuk rumah sakit Senin 22 Juli 2013 pukul 06.00 pagi dan keluar dari rumah sakit Selasa 23 Juli pukul 19.20 waktu setempat atau hanya menginap semalam di rumah sakit. Kate tak perlu berlama-lama di rumah sakit dan memilih untuk pemulihan usai melahirkan di rumah.
2. Gayanya santai dan segar, tak terlihat raut wajah kesakitan usai melahirkan
Kate selalu menebar senyum dan tak memperlihatkan rasa sakit di wajahnya. Jalannya pun seperti biasa. Padahal kebanyakan ibu yang habis melahirkan jalannya sungguh hati-hati, namun itu tak terlihat pada Kate.
3. Kate tak ingin menutupi perutnya yang masih buncit
Statusnya sebagai istri pangeran tak membuat ia harus `jaim` di depan publik. Kate tak malu memperlihatkan perut buncitnya dengan mengenakan gaun polkadot yang memperlihatkan pinggangnya.
Kate saat tampil di depan publik juga masih fashionable seperti mengenakan wedges berwarna nude.
4. Sewaktu hamil muda Kate mengalami Morning sickness akut, tapi setelah melahirkan tak terlihat mimik manja sebagai ibu baru
Dari sisi mental, Kate terlihat siap menghadapi sorotan publik. Ia tampak tertawa lebar dan dengan bangga menceritakan anaknya kepada media.
Saat jalan, Kate juga tak dituntun suami tercintanya. Ia terlihat mandiri. Rencananya, Kate dan William juga tak akan menggunakan pengasuh. Keduanya akan mengandalkan keluarganya dalam membantu mengurus putranya.
(Mel/*)