Agar tak terjadi cedera pada saat melakukan Muay Thai, Andien tidak pernah melewatkan pemanasan sebelum latihan dan pendingin setelah latihan dengan cara melakukan sit up. Terhitung, Andien mampu melakukan 500 kali sit up.
"Enak banget rasanya. Sekarang goal-nya segitu," ungkap Andien, kepada tim Health Liputan6.com, yang menemuinya di Muay Thai Training Camp yang terletak di kawasan Panglima Polim 2, Jakarta Selatan, Sabtu (24/8/2013)
Bahkan pada saat latihan dirinya tidak mampu melakukan sit up sebanyak itu, Andien merasa seperti ada yang kurang, dan seperti ada penyesalan dalam dirinya, kalau sebenarnya dirinya mampu melakukan itu."Kalau kurang dari segitu, pas pulang selalu mikir, 'Pasti tadi bisa ya segitu'," tambah dia.
Pemilik tembang 'Bernyanyi Untukmu' ini mengungkapkan, kalau apa yang dilakukannya kini membutuhkan proses dengan bentang waktu yang tidak sebentar. Pertama kali Muay Thai, Andien mengatakan, kalau dia hanya mampu melakukan sit up 100 kali.
"Iya, pertama kali cuma mampu 100 kali, naik lagi jadi 200 kali, lalu naik lagi jadi 300 kali. Tapi terkadang itu bisa turun lagi. Semua itu tergantung staminannya bagaimana," ungkapnya. "Kalau sekarang sih, sudah melewati masa goal," tambah Andien.
(Adt/Abd)Â
"Enak banget rasanya. Sekarang goal-nya segitu," ungkap Andien, kepada tim Health Liputan6.com, yang menemuinya di Muay Thai Training Camp yang terletak di kawasan Panglima Polim 2, Jakarta Selatan, Sabtu (24/8/2013)
Bahkan pada saat latihan dirinya tidak mampu melakukan sit up sebanyak itu, Andien merasa seperti ada yang kurang, dan seperti ada penyesalan dalam dirinya, kalau sebenarnya dirinya mampu melakukan itu."Kalau kurang dari segitu, pas pulang selalu mikir, 'Pasti tadi bisa ya segitu'," tambah dia.
Pemilik tembang 'Bernyanyi Untukmu' ini mengungkapkan, kalau apa yang dilakukannya kini membutuhkan proses dengan bentang waktu yang tidak sebentar. Pertama kali Muay Thai, Andien mengatakan, kalau dia hanya mampu melakukan sit up 100 kali.
"Iya, pertama kali cuma mampu 100 kali, naik lagi jadi 200 kali, lalu naik lagi jadi 300 kali. Tapi terkadang itu bisa turun lagi. Semua itu tergantung staminannya bagaimana," ungkapnya. "Kalau sekarang sih, sudah melewati masa goal," tambah Andien.
(Adt/Abd)Â