Saat mengandung di usia muda, para ibu disarankan menghindari aktivitas bercinta untuk menghindari mulas dan kelahiran spontan.
"Kalau istri sedang hamil muda sebaiknya jangan dulu melakukan hubungan suami istri," kata Spesialis Kebidanan dan Kandungan Konsultan Subspesialis Fertility dan Hormon Reproduksi Ahli Bedah Laparoskopi, Kiel, Jerman, Dr. Caroline Tirtajasa, Sp.OG(K) seperti ditulis Jumat (17/1/2014).
Menurut Caroline, sperma mengandung senyawa prostaglandin yang dapat memicu rasa mulas. Sebaiknya pasangan menunggu hingga usia kandungan lebih dari 14 minggu. Setelah itu boleh melakukan hubungan suami istri.
"Kalau ingin bercinta tunggu dulu sampai proses plasentasi sempurna. Biasanya usia kandungan 14 minggu," katanya saat ditemui tim Health Liputan6.con di ruang kerjanya Rumah Sakit Omni Hospital Pulomas, Jakarta Timur.
Proses plasentasi merupakan pembentukan plasenta yang bertujuan melindungi calon bayi. Proses ini sempurna saat usia kandungan ibu mencapai 14 minggu.
(Mia/Mel/*)
"Kalau istri sedang hamil muda sebaiknya jangan dulu melakukan hubungan suami istri," kata Spesialis Kebidanan dan Kandungan Konsultan Subspesialis Fertility dan Hormon Reproduksi Ahli Bedah Laparoskopi, Kiel, Jerman, Dr. Caroline Tirtajasa, Sp.OG(K) seperti ditulis Jumat (17/1/2014).
Menurut Caroline, sperma mengandung senyawa prostaglandin yang dapat memicu rasa mulas. Sebaiknya pasangan menunggu hingga usia kandungan lebih dari 14 minggu. Setelah itu boleh melakukan hubungan suami istri.
"Kalau ingin bercinta tunggu dulu sampai proses plasentasi sempurna. Biasanya usia kandungan 14 minggu," katanya saat ditemui tim Health Liputan6.con di ruang kerjanya Rumah Sakit Omni Hospital Pulomas, Jakarta Timur.
Proses plasentasi merupakan pembentukan plasenta yang bertujuan melindungi calon bayi. Proses ini sempurna saat usia kandungan ibu mencapai 14 minggu.
(Mia/Mel/*)
Baca Juga:
Risiko Kematian Bayi Kembar Siam Lebih Tinggi
Antara Inseminasi dan Bayi Tabung, Beda Banget Lho!
Setahun Menikah Belum Punya Anak? Segera Cek ke Dokter!