Sukses

5 Alasan Orangtua Sebaiknya Tak Ajak Anak Kecil ke Restoran

Ini bukan berarti membawa anak kecil ke restoran harus dilarang, tapi ada cukup alasan agar Anda tak membawa anak-anak kecil Anda.

Orangtua sering memilih makan bersama anak-anaknya di restoran pada akhir pekan. Sebenarnya, makan di luar tak selalu menjadi pengalaman yang menyenangkan. Ada banyak masalah yang mungkin Anda hadapi jika keluar untuk makan malam.

Dan ketika segalanya sudah sempurna, makan malam bisa hancur jika ada anak yang berisik duduk di sebelah Anda. Beberapa restoran mahal bahkan memiliki aturan untuk tak membiarkan orangtua datang bersama anak-anaknya yang masih kecil.

Ini bukan berarti membawa anak kecil ke restoran harus dilarang, tapi ada cukup alasan agar Anda tak membawa anak-anak kecil Anda ke restoran seperti dikutip Magorwomen, Minggu (19/1/2014):

1. Masalah kesehatan

Anak-anak kecil sangat sensitif dan rentan terhadap infeksi. Makanan dari restoran mungkin tak cocok di perutnya dan mereka juga bisa terkena bakter bahkan dari restoran terbersih sekalipun.

Daripada khawatir dengan kesehatan anak-anak, yang terbaik adalah meninggalkan anak-anak di rumah dan memberikan anak makanan biasa.

2. Sudah saatnya Anda menyenangkan diri

Dengan anak-anak kecil di rumah, Anda akan sulit menjalani kehidupan biasa Anda dan bepergian sendiri ke restoran mewah. Anda bisa mencoba makan keluar dan temukan baby sitter serta nikmati waktu Anda yang sulit diperoleh tanpa harus ribut-ribut soal anak.

3. Anak mengamuk tak lucu buat orang lain

Anda mungkin menemukan suara anak Anda atau amukannya biasa saja. Tapi anak-anak bisa rewel ketika melihat banyak orang dan ini bisa menjadi masalah besar bagi pengunjung lainnya.

Orang lain tak bisa diharapkan bisa memahami dan tentu mereka inging mendapatkan kenyamanan di restoran.

Cobalah memikirkan orang lain sehingga meninggalkan anak di rumah mungkin lebih baik.

4. Buang-buang uang

Ketika Anda pergi keluar untuk makan, terutama di restoran mahal, Anda tak mendapatkan porsi anak-anak. Anak Anda mungkin ingin memesan hidangan dan tak menghabiskannya.

Anda tentu akan menghabiskannya atau membiarkannya. Ini akan menyakitkan ketika hidangan benar-benar mahal.

5. Anak bisa memecahkan barang

Anak-anak harus dibiarkan menggunakan peralatan makan sendiri dan ini tak mungkin ketika berada di sebuah restoran mewah. Mereka bisa mengacaukan meja atau memecahka piring atau gelas. Membuang pecahan kaca atau botol atau pisau garbu di bawah meja bukan hal yang baik. Tak hanya menyakiti anak Anda, tapi ini bisa memunculkan masalah buat orang lain.

(Mel)
Video Terkini