Liputan6.com, Jakarta MasterChef Indonesia merupakan ajang pencari bakat masak dan pertama kali ditayangkan tahun 2011. Acara ini sudah berjalan selama lima musim dan pada tahun 2012 dan 2013 ajang ini pernah memenangkan Panasonic Gobel Awards untuk kategori "Pencarian Bakat Terbaik" selama 2 tahun berturut-turut.
Baca Juga
Advertisement
Acara ini awalnya berasal dari Inggris, dengan nama MasterChef Goes Large. Format acara ini terbilang sederhana, para peserta memasak makanan sesuai tema kemudian dinilai juri. Juri inilah yang kemudian memutuskan peserta yang akan melanjutkan ke babak selanjutnya.
Sorotan kepada acara MasterChef tentu tidak hanya kepada para pesertanya, tetapi juga kepada jurinya. Keberadaan juri ini membuat acara tambah menarik jika melihat interaksi antara juri dan peserta MasterChef. Di balik para peserta yang sukses menjadi chef tanpa sekolah masak, ada chef senior yang tegas mengkritik masakan mereka.
Namun, di balik menegangkannya dan serunya pertarungan para peserta ada banyak momen menarik yang terjadi. Tak jarang momen-momen tersebut membuat gelak tawa para penonton, juri bahkan peserta lainnya. Seperti yang baru-baru ini terjadi yang membuat siapapun menontonnya bakal tertawa ngakak.
Berikut Liputan6.com rangkum momen ngakak saat bulu mata Lita peserta MasterChef yang copot yang gagal membuat sedih penonton ini, Minggu (14/4/2019).
Bulu Mata Lita MasterChef Copot
Pada ajang MasterChef Indonesia, Sabtu, 13 April 2019 di mana dalam episode tersebut salah satu ada peserta tersingkir bernama Sani. Perjalanan Sani di ajang master chef harus terhenti dibabak tersebut dan menimbulkan kesedihan mendalam baik pada juri maupun pada kontestan lainnya.
Sani kemudian pamitan dengan teman dekat yang berada di ajang MasterChef tersebut, namun ada salah satu momen lucu setelah itu. Momen yang awalnya sedih ketika melepas Sani pergi berubah lucu saat ditengah kesedihan tersebut tiba-tiba bulu mata Lita yang sedang menangis tiba-tiba copot. Lita yang sedang menangis tidak sengaja mencopot bulu matanya dan melepasnya
Tak ayal kejadian ini berubah menjadi gelak tawa yang membuat siapaun menontonnya. Para juri yang terkenal galak dan suka marahpun tak kuasa menahan gelak tawanya. Para peserta lainnyapun juga tak kuasa menahan gelak tawa saat melihat Lita sedang memengangi bulu matanya yang copot. Momen ini di unggah oleh akun Twitter @alalee94_ dan viral di media sosial.
Advertisement
Komentar Netizen
Kejadian lucu inipun viral di media sosial dan mendapat banyak komentar dari netizen:
"Ngakak, org lgi sedih padahal" oleh @elvasilvana27
"mama lita emang ya dari awal bikin ngakak mulu, apalagi kalo gelud sama daniar" oleh @vikriseptyono
"Lagian mau masak pake dandan kyk mau kondangan...Ngakak napa hahaha" oleh @Harisoohari