Liputan6.com, Jakarta Melakukan sebuah pekerjaan tentu dibutuhkan sebuah keterampilan dan minimal pendidikan. Tidak semua bidang pekerjaan bisa dilakukan oleh semua orang. Pasti akan ada sebuah kualifikasi di setiap bidangnya.
Baca Juga
Namun, dalam pekerjaan meski telah terbiasa dan terampil dalam bidang pekerjaannya, tetap saja sebuah kecelakaan kerja tetap tidak dapat dihindari. Hal ini harus dipikirkan matang-matang dan hati-hati agar tidak terjadi sebuah kecelakaan dalam pekerjaan.
Advertisement
Seperti yang dialami seseorang dalam sebuah video yang diunggah oleh akun media sosial Twitter miliki @hati2dimedsos ini misalnya. Meski bukan sebuah kecelakaan besar, namun kejadian ini haruslah bisa dihindari. Memang tidak sakit apabila sebuah telur jatuh, namun sungguh merepotkan apabila hal ini terjadi.
Berikut ulasan mengenai video pekerja terlalu banyak membawa telur yang Liputan6.com kutip dari @hati2dimedsos, Minggu (9/6/2019)
Video lengkap pria kejatuhan telur
Terlihat dalam video rekaman CCTV tersebut di sebuah toko ini terlihat pria yang mengangkat sebuah tumpukan telur. Namun saat akan memasukan kedalam rak yang tinggi, telur ini tidak dapat masuk ke dalam rak, tapi malah jatuh tepat di muka pria yang membawa tumpukan telur.
Terlihat orang dibelakangnya pun juga bingung untuk menolongnya, dan cukup lama pria ini hanya diam karena mungkin kalau bergerak malah semakin banyak telur yang pecah dan tentu harus menggantinya. Sungguh kasihan.
Advertisement
Tanggapan Netizen
Dalam video yang diunggah oleh akun media sosial Twitter @hati2dimedsos ini banyak sekali mendapatkan komentar dari netizen yang menontonya. Banyak dari netizen ini kasihan dan tidak sedikit pula yang malah tertawa karena kejadian tersebut.
"NGAKAK ASTAGAAA" ungkap @meedhamw
"Kenapa ga angkut satu satu aja atau minta bantuan sm orang lain sih" ungkap @real__1993
"Eehhh gimana ini harus gimana kalo mundur berantakan yauda diem aja dah" ungkap @rickahanda
"Meanwhile the minimarket : happy birthday bro!" ungkap @artemi5s