Sukses

Kejam, Pria Ini Tega Mengikat dan Seret Anjing yang Baru Diadopsi dengan Mobil

Pria ini lakukan hal kejam terhadap anjing yang baru diadopsinya.

Liputan6.com, Jakarta Memutuskan untuk memelihara hewan seperti anjing dan kucing tentu harus mempertimbangkan banyak hal. Selain kesanggupan untuk merawat dan menyayangi hewan tersebut, juga harus rela mengeluarkan uang untuk kebutuhannya.

Memelihara anjing dan kucing juga tak serta merta membuat pemiliknya bisa perlakukan seenaknya. Hewan seperti anjing dan kucing juga makhluk hidup yang harus disayangi.

Sebagai manusia yang memiliki akal, tentu harus lebih manusiawi walaupun terhadap hewan. Namun lain halnya yang dilakukan oleh seorang pria dari Tiongkok ini. Ia tega mengikat dan menyeret anjingnya yang baru diadopsi dengan mobil.

Berikut kisah pria yang mengikat dan menyeret anjing dengan mobil yang Liputan6.com lansir dari WorldofBuzz, Selasa (11/6/2019).

2 dari 3 halaman

Anjing ini diikat di hari pertama diadopsi

Kisah ini tersebar di sebuah media sosial Tiongkok pada, Rabu (5/6/2019). Dalam sebuah foto tersebut terlihat bahwa seorang pengemudi yang mengendarai mobil hitam, mengikat dan menyeret seekor anjing dengan tali yang melekat pada mobilnya.

Pria asal Guangdong, Tiongkok ini diduga mengikat anjing itu ke bagian belakang mobilnya karena anjing yang dipeliharanya sangat bau. Menurut Bastille Post, kejadian ini terjadi pada hari yang sama ketika pria itu mengadopsi anjing itu.

Dalam foto, anjing hitamnya ini berbaring di jalan karena kelelahan saat mobil hitam itu berhenti saat lampu merah. Segera setelah mobil mulai bergerak lagi dan anjing tersebut dipaksa untuk bangun dan berlari karena mobil bergerak.

3 dari 3 halaman

Lelah berlari akhirnya jatuh dan terseret mobil

Beberapa detik setelah melewati lampu merah, anjing ini lelah dan jatuh. Akhirnya tubuhnya tergores di jalanan dan terseret karena kehilangan kendali atas tubuhnya sendiri.

Hal ini terus berlanjut tanpa si pengemudi berhenti sesekali untuk memeriksa apakah anjingnya baik-baik saja. Saksi mata yang mengambil foto dan dari insiden tersebut mengunggah ke media sosial yang memicu kemarahan para netizen Tiongkok. 

Atas kejadian ini pun menarik perhatian polisi, yang menanyai pria itu atas tindakannya. Dia diduga mengakui tindakan itu, lalu didenda oleh pihak berwenang.

Video Terkini