Liputan6.com, Jakarta Sering kali kamu melihat sebuah rekaman mengenai sebuah tindak kejahatan yang tertangkap kamera CCTV. Rekaman CCTV tersebut biasanya digunakan untuk melihat kembali kejadian yang terekam untuk mengetahui siapa pelaku kejahatannya yang nantinya diserahkan ke polisi untuk ditindak lebih lanjut.
Selain itu, kegunaan CCTV pun bermacam-macam. Bila seseorang yang berniat mencuri di sebuah toko dan tahu bahwa toko tersebut di pantau CCTV mungkin oknum tersebut akan mengurungkan niatnya. Hal itu karena ciri-ciri dirinya telah diketahui.
Advertisement
Baca Juga
Namun ada pula kejadian yang tertangkap CCTV yang terkadang malah kocak. Seperti halnya sebuah rekaman video CCTV yang diunggah Fanspage Facebook Negeri Sembilan Radar pada 19 Agustus 2019. Sebuah video percobaan aksi pencurian di sebuah toko yang gagal dan berakhir kocak.
Berikut ulasan mengenai aksi pencurian uang di toko yang terekam CCTV seperti Liputan6.com kutip dari N9 Radar, Selasa (27/8/2019).
Seorang Pria Mencoba Mencuri Uang di Sebuah Toko
Dalam sebuah video yang diunggah oleh N9 Radar pada Senin (19/8/2019) tersebut memperlihatkan bahwa di sebuah toko yang dilengkapi oleh kamera CCTV tersebut ada sebuah aksi percobaan pencurian. Video yang diunggah ini pun viral dan hingga sampai saat ini telah mendapat 8,4 ribu like.
Dalam video tersebut memperlihatkan seorang oknum yang mencoba untuk mencuri tersebut adalah pria berkacamata hitam yang berambut gondrong. Sembari melihat situasi, pria tersebut mencoba mendekati laci tempat penyimpanan uang dan mencoba meraihnya. Namun dalam sekejab, pria itu menarik tangannya kembali dan menutup laci tersebut.
Penjaga toko pun terlihat kembali, dan pria yang mencoba mencuri uang di toko tersebut pun terlihat bingung dan malah melihat-lihat sebuah teh yang ada di depannya. Pria ini sebelumnya tidak mengambil teh tersebut, mungkin karena panik dan merasa bahwa dirinya kali ini gagal, akhirnya ia pun membeli teh yang ada di depannya. Bukannya malah mencuri uang, namun pencuri ini malah berbelanja.
Untungnya belum sempat untuk mencuri sang penjaga toko telah kembali dan pria yang ingin mencuri tersebut mengurungkan niatnya. Penting sekali bagi pemilik dan penjaga toko untuk tetap waspada dalam mengawasi tokonya.
Advertisement
Komentar Netizen
Dalam video yang dibagikan oleh fanspage Facebook N9 Radar, tentunya banyak dari netizen Malaysia yang mengikutinya. Karena fanspage tersebut bernama Negeri Sembilan Radar.
Banyak komentar kocak yang dituliskan oleh netizen tersebut. Banyak yang berkomentar bahwa jangan berpikir negatif, mungkin saja pencuri tersebut tahu bahwa toko tersebut tidak ada uang dan si pencuri merasa iba dan ingin membantu pemilik toko.
"Bersangka baik la woii.. bukak laci tdk ada duit byk..trus niat tolong mak cik tu kluar duit sendiri beli barang..sape rampok sape ni.." ungkap Nazri Razak.
Hampir sama, netizen ini mengira karena tidak ada uang di laci makan pencuri tersebut membantu toko tersebut dengan membeli teh
"Dia tengok duit dlm laci tu mcm tak ckup sbab tu lah dia tlong belikan teh lipton tu.." ungkap Kucai Merah.