Sukses

Tak Bisa Bedakan Bandung dengan Amerika, Ini 6 Gaya Liburan Anak Nia Ramadhani

Gaya liburan anak Nia Ramadhani curi perhatian.

Liputan6.com, Jakarta Nia Ramadhani memang dikenal sebagai selebritis dengan gaya hidupnya yang mewah. Selain glamor, ibu tiga anak ini juga kerap berlibur di luar negeri. Sejumlah negara sudah ia kunjungi, salah satu negara yang sering Nia kunjungi ialah Amerika Serikat. Bukan tanpa sebab, pasalnya orangtua Ardie Bakrie tinggal di sana, orang tua Ardie pun sering meminta Nia dan keluarga untuk bekunjung di kediaman mertuanya.

Karena sering bolak-balik ke luar negeri, anak Nia Ramadhani sampai-sampai tak bisa membedakan pergi ke Amerika dengan Bandung. Menurut pemain sinetron Bidadari ini, anaknya selalu menikmati momen liburannya, di manapun destinasinya.

"Ini kayaknya Bandung sama Amerika sama saja. Dia enggak mengerti bedanya ke mana, ke mana, karena sama-sama juga. Dan dia kayaknya ke mana-mana nyaman," tutur Nia Ramadhani.

Telepas dari kabar tersebut, Nia memang sering kali membawa kedua buah hatinya buah hatinya, Mikhayla, Mainaka dan Magika untuk pergi berlibur. Enggak kalah kece dari gaya sang mama, ketiga buah hati Nia juga punya tampilan yang oke. Penasaran seperti apa potret gaya liburan anak Nia Ramadhani? Dilansir dari akun instagram Nia, berikut Liputan6.com ulas 6 gaya liburan anak Nia Ramadhani yang kece abis, Selasa (24/9/2019). 

2 dari 7 halaman

1. Gini nih gaya Mikha saat menikmati pantai di Labuan Bajo, tampil kece pakai kacamata hitam.

3 dari 7 halaman

2. Potret Mikha dan Naka saat berpose di Menara Eiffel, sama-sama menggemaskan ya!

4 dari 7 halaman

3. Ketiga anak Nia tampil kompak dengan warna cerah saat berkunjung di Disneyland, Orlando.

5 dari 7 halaman

4. Enggak kalah kece dari sang mama, Mikha terlihat stylish dengan gaya rambut bewarna. Udah bakat jadi model ya!

6 dari 7 halaman

5. Saat berlibur di California, Mainaka dan Magika dua putra tampan Nia tampil kompak dengan warna kuning hitam.

7 dari 7 halaman

6. Mikha, Naka dan Magika tampil modis saat di Port Canaveral Cruise Terminal. Ketiganya sama-sama manis ya!

Video Terkini