Liputan6.com, Jakarta Kabar duka meninggalnya penyanyi sekaligus aktris cantik Sulli Eks f(x) menghebohkan publik pada hari Senin, 14 Oktober 2019 kemarin. Pemilik nama asli Choi Jin-ri ini ditemukan meninggal dunia di kediaman pribadinya.
Sang manajer yang pertama kali menemukan Sulli sudah tak bernyawa di lantai dua langsung menghubungi pihak kepolisian. Pihak kepolisian Seongnam menyatakan bahwa Sulli eks f(x) meninggal pukul 15.20 waktu setempat. Setelah dilakukan penyelidikan lebih lanjut, pihak polisi juga menyampaikan jika wanita berusia 25 tahun itu meninggal dunia karena bunuh diri.
Sosok Sulli memang dikenal luas oleh masyarakat dan di kalangan para artis K-Pop. Mantan anggota grup f(x) ini sempat menyebut dirinya memiliki masalah mental.
Advertisement
Baca Juga
Pada Oktober 2108 lalu dalam teaser reality show Jinri Store Sulli membeberkan soal kehidupan pribadinya. Ia mengaku sempat mengalami gangguan panik dan juga sindrom popularitas. Ia cukup lama berjuang mengatasi gangguan panik dan fobia sosial, dikutip dari Allkpop.
"Aku merasa tidak ada orang yang ada di sampingku, tidak ada yang memahamiku," ucap Sulli dalam tayangannya.Â
Gangguan mental ternyata tidak hanya dialami Sulli saja. Beberapa artis Korea juga diketahui mengalami hal yang sama. Berikut ini 7 selebriti Korea yang juga mengalami gangguan mental dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Selasa (15/10/2019).Â
1. Mina TWICE
Mina TWICE beberapa waktu lalu membuat penggemarnya khawatir. Lewat perwakilan dari JYP Entertainment selaku agensi yang menaunginya, Mina dikabarkan vakum dari segala aktivitas grup yang membesarkan namanya itu.Â
Vakumnya Mina dikarenakan gadis asal Jepang ini mengidap gangguan kecemasan atau anxiety disorder pada awal Agustus 2019. Bahkan Myoui Mina sempat pulang ke Jepang untuk memulihkan kesehatannya.Â
Advertisement
2. Taeyeon SNSD
Leader dari grup SNSD, Kim Tae-yeon pernah mengaku bahwa ia mengalami gangguan mental akibat depresi. Kondisi tersebut diketahui setelah ia melakukan Q&A di Instagram Storiesnya. Banyak netizen yang memberikan pertanyaan kepada wanita kelahiran 9 Maret 1989. Beberapa pertanyaan seperti, "Kamu baik-baik saja?", "Kamu nonton bola semalam?" dan "Apakah kamu membaca komentar-komentar di YouTube?"Â
Mendapatkan pertanyaan tersebut, Taeyeon menjawab "Tidak", namun justru dikritik netizen. Ketika melihat salah satu pertanyaan yang menyebutnya bipolar, Taeyeon lalu menjelaskan alasannya,Â
"Tidak, saya menderita depresi. Saya berjuang untuk menjadi lebih baik melalui perawatan dengan antidepresan. Apakah itu depresi atau gangguan bipolar, tolong jangan menulis 'ckck' dan memperlakukan orang dengan tidak hormat. Mereka semua adalah pasien yang menderita," jawabnya.Â
3. IU
Solois sekaligus aktris terkenal IU juga sempat mengkau mengalami depresi. Ia bercerita kondisi depresinya itu di salah satu konsernya pada 2014 silam. Depresinya mulai muncul ketika ia menyadari bahwa banyak pujian yang ia terima, sehingga ia sering berpikir apakah dirinya layak untuk menerima pujian-pujian tersebut.Â
Advertisement
4. TOP BIGBANG
Siapa yang tak mengenal T.O.P BIGBANG, rapper yang punya suara khas dan karismatik? Namun T.O.P rupanya juga mengalami depresi dan serangan panik. Pada 2008 silam, pemilik nama asli Choi Seung-hyun dilaporkan menghadapi serangan panik dan depresi. Namun T.O.P tak terlalu mau membicarakannya di depan publik dan terkesan menutupi.
5. Bae Suzy
Siapa sangka, Suzy yang selama ini dikenal manis dan periang rupanya pernah mengalami berbagai masalah yang sukses membuatnya depresi berat.Â
"Aku pernah merasakan sesuatu seperti depresi dan aku tidak bisa memberitahu siapa pun. Aku bahkan sempat berpikir tak bisa bertahan satu hari lagi. Suatu hari aku sedang ngobrol dengan teman-temanku dan tertawa terbahak-bahak dan tiba-tiba aku mulai menangis," cerita Suzy di sebuah acara televisi pada 2013 silam.
Advertisement
6. Heechul Super Junior
Heechul Super Junior pernah mengalami depresi berat setelah salah satu anggota Super Junior yaitu Han Geng memutuskan hengkang dari grup tersebut pada 2009 silam. Han Geng memang dikenal sebagai anggota yang paling dekat dengan Heechul. Bahkan dari kejadian tersebut pemilik nama lengkap Kim Hee-chul ini vakum selama 3 bulan.Â
"Hyung (kakak) kita tidak membutuhkan nyanyian dan tarianmu, tapi kami membutuhkanmu karena tanpa kamu Super Junior tidak akan sama," kata Heechul kepada Han Geng.
7. Suga BTS
Rapper BTS, Suga juga pernah mengaku secara terbuka ia mengalami gangguan mental. Ia membeberkan bahwa dirinya menderita depresi, tekanan, dan pobia sosial. Lewat sebuah lagu ciptaannya sendiri berjudul ‘The Last’ ia mengungkapkan perasaannya.Â
Dirilis 2016 lalu, Suga menyampaikan emosi dan perasaannya saat mengalami pergolakan dan juga perasaan yang kacau. Bahkan setelah menjadi seorang idol K-Pop. Pria kelahiran 1993 ini mengaku melewati masa krisisnya dengan terus mencari jalan keluar dengan berfokus di musik.Â
Advertisement