Liputan6.com, Jakarta Kreatif memanfaatkan barang bekas memang suatu tindakan yang penting dilakukan. Ada banyak barang bekas yang bisa didaur ulang atau dimanfaatkan kembali menjadi benda yang berguna. Â
Baca Juga
Salah satu benda yang sering dimanfaatkan kembali adalah kardus. Biasanya kardus digunakan membungkus barang rawan pecah seperti gelas, piring, blender, vas bunga dan sebagainya. Kardus yang berukuran besar pun juga kadang ditemui sebagai pembungkus barang elektronik seperti televisi hingga kulkas.
Advertisement
Tak hanya bisa dimanfaatkan untuk dijual ke pengepul, kardus ternyata bisa disulap menjadi kostum yang unik dan menarik. Seperti yang dilakukan oleh seorang wanita bernama Alicia Brown di Melulbourne, Australia. Ia sehari-hari bekerja sebagai desairner template.
Wanita kreatif ini memanfaatkan kardus sebagai bahan utama untuk membuat kostum anak yang menarik. Ia memanfaatkan kardus karena menganggap banyak orang yang membuang kardus begitu saja. Lewat kardus, ia ingin membuat imajinasi anak-anak terwujud lewat kostum yang ia buat.
Berikut ini 6 karya kreatif kostum oleh Alicia Brown yang menarik dan unik saat dipakai anak-anak, dilansir oleh Liputan6.com, Kamis (24/20/2019) dari Boredpanda.Â
1. Alice memanfaatkan kardus bekas untuk dijadikan kostum, salah satunya membuat kepala singa ini.
Advertisement
2. Ia sering membuat kostum unik untuk anak-anak.
3. Jago membuat kostum, banyak orang yang takjub dengan karyanya dan tak mengira kalau kostum itu berbahan dasar kardus.
Advertisement
4. Alice ingin mewujudkan imajinasi anak-anak lewat kostum yang ia buat seperti kostum ufo ini.
5. Manusia salju ini adalah kostum yang terbuat dari kardus lho, keren ya!
Advertisement