Sukses

Bak Kakak Adik, Ini 7 Momen Kebersamaan Gista Putri dan Sakina Tama

Meski menjadi ibu sambung, Gista sangat dekat dengan Sakina Tama.

Liputan6.com, Jakarta Nama Wishnutama Kusubandio atau yang lebih dikenal dengan nama Wishnutama belakangan ini sedang menjadi perbincangan publik. Seperti diketahui, mantan CEO salah satu televisi swasta Indonesia ini baru saja dilantik sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dalam Kabinet Indonesia Maju pada Rabu (23/10/2019).

Dalam pelantikan tersebut, Wishnutama hadir didampingi sang istri, Gista Putri. Saat di pelantikan, Gista berhasil mencuri perhatian publik karena memiliki penampilan yang memesona meski sedang hamil delapan bulan.

Artis kelahiran Jakarta, 2 Agustus 1987 ini kini resmi menyandang status sebagai ibu menteri. Menjadi salah satu orang ternama di Tanah Air membuat kehidupan pribadi Wishnutama dan Gista Putri tak lepas dari sorotan publik.

Pasangan bahagia ini memang memiliki perbedaan usia mencapai belasan tahun. Namun, Gista dan Wishnutama dapat membuktikan bahwa perbedaan usia bukanlah masalah dalam pernikahan. Meski menjadi ibu sambung, artis cantik ini sangat dekat dengan keempat anak tirinya, termasuk anak kedua Wishutama yaitu Sakina Tama.

Keduanya memiliki perbedaan usia 10 tahun, namun Gista dan Sakina terlihat akrab bak kakak adik. Keduanya kerap menghabiskan waktu bersama, hal itu terlihat dari unggahan akun Instagram Wihsnutama yang membagikan momen kedekatan sang istri dan putri kesayangannya. Berikut momen kebersamaan Gista Putri dan Sakina Tama yang dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Sabtu (26/10/2019).

2 dari 8 halaman

1. Potret Gista dan Sakina, keduanya berpose dengan gaya yang sama.

3 dari 8 halaman

2. Berjarak 10 tahun, keduanya terlihat sangat akrab.

4 dari 8 halaman

3. Gista dan Sakina memilik gaya rambut yang sama, keduanya terlihat makin mirip.

5 dari 8 halaman

4. Banyak netizen yang menyebut Gista dan Sakina seperti kakak adik.

6 dari 8 halaman

5. Gista dan Sakina kerap menghabiskan waktu dengan berlibur bersama.

7 dari 8 halaman

6. Gista dan Sakina sama-sama memiliki penampilan modis, ibu kekinian banget.

8 dari 8 halaman

7. Ibu dan anak ini tampil dengan outfit yang senada, kompak banget.

Video Terkini