Sukses

7 Gaya Dian Sastro di Festival Film Macao 2019, Foto Bareng Yoona SNSD

Tampil cantik dan elegan, gaya Dian Sastro tak kalah dengan Yoona SNSD.

Liputan6.com, Jakarta Nama Dian Sastro baru-baru ini sedang menjadi perbincangan. Pasalnya, Dian Sastro baru saja membagikan potret kebersamaannya bersama Yoona SNSD saat di acara International Film Festival and Awards Macao (IFFAM) 2019, Selasa (10/12/2019).

Potret Dian Sastro saat bersama Yoona SNSD ini diunggahnya di Instagram pribadinya @therealdisastr, Rabu (11/10/2019). Tak butuh waktu lama, unggahan ini pun langsung dibanjiri komentar netizen. Banyak sekali netizen yang memuji penampilan keduanya dalam acara tersebut.

Tak hanya penggemar Dian Sastro dan Yoona SNSD yang membanjiri komentar. Namun, banyak pula selebritas yang terkejut dan ikut berkomentar di Instagram milik Dian Sastro. Hal ini pun terjadi karena penampilan cantiknya dan juga karena Yoona SNSD sebagai artis K-Pop memiliki banyak penggemar di Indonesia.

Dalam acara festival tersebut, Dian Sastro pun mendapat kepercayaan sebagai salah satu juri. Sedangkan Yoona SNSD mendapat sebuah penghargaan sebagai New Asian Artist Award karena kesuksesan perannya dalam film E.X.I.T.

Berikut 7 gaya Dian Sastro di Festival Film Macao 2019 yang Liputan6.com kutip dari Instagram @therealdisastr, Rabu (11/12/2019).

2 dari 8 halaman

1. Dian Sastrowardoyo, salah satu selebritas Indonesia yang dipercaya menjadi juri dalam ajang International Film Festival and Awards Macao (IFFAM) 2019

3 dari 8 halaman

2. Dian Sastro pun hadir dengan penampilan yang memukau dengan gaun indahnya

4 dari 8 halaman

3. Dalam acara tersebut, Dian pun bertemu banyak pemain film, salah satunya Yeo Yann Yann asal Malaysia

5 dari 8 halaman

4. Dian Sastro mengaku bahwa ia makeup dan menata rambutnya sendiri saat acara tersebut, tanpa bantuan MUA

6 dari 8 halaman

5. Memakai gaun indah, penampilan Dian Sastro pun sangat elegan dengan kombinasi warna hitam dan putih

7 dari 8 halaman

6. Momen menarik lainnya, Dian Sastro pun bertemu dengan Yoona SNSD yang membuat netizen Indonesia heboh dan membanjiri kolom komentarnya

8 dari 8 halaman

7. Tak hanya penggemar yang heboh, namun banyak pula selebriti yang memuji penampilannya dan terkejut saat Dian Sastro berfoto dengan Yoona SNSD

Video Terkini